Sang pimpinan tim, Jorge Martinez 'Aspar' mengaku target timnya musim ini tak terpenuhi. Meski begitu, dengan mempertahankan Nico Terol dan Jordi Torres, Martinez yakin tim asuhannya tersebut mampu meramaikan perebutan gelar dunia 2014.
Harapan Martinez pun kian melambung tinggi setelah kedua pebalapnya sukses finis di posisi dua besar dalam seri penutup Moto2 2013 di Valencia, Spanyol, 10 November lalu.
"Kami tak menggapai target musim ini. Meski begitu, kami mengoleksi empat kemenangan dan beberapa podium. Apalagi kami menutup musim ini dengan hasil yang spektakuler," ujarnya. "Dengan mempertahankan Nico dan Jordi, semoga kami bisa meraih gelar dunia musim depan."
Tiga kemenangan Mapfre Aspar musim ini disumbangkan oleh Terol yang merupakan juara dunia GP125 2011. Satu kemenangan lainnya diraih oleh Torres yang merupakan pemenang Kejuaraan Nasional Moto2 Spanyol 2011 dan 2012. (mgp/kny)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jatuh di Uji Coba Moto2, Sam Lowes Cedera Bahu
Otomotif 28 November 2013, 20:30
-
Mapfre Aspar Targetkan Gelar Dunia Moto2 2014
Otomotif 28 November 2013, 09:00
-
Torres Jalani 70 Lap di Uji Coba Moto2 Almeria
Otomotif 27 November 2013, 19:00
-
Perdana Menteri Spanyol Puji Para Juara MotoGP
Otomotif 22 November 2013, 18:00
-
Hernandez Paling Sering Kecelakaan, Marquez Kedua
Otomotif 21 November 2013, 20:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52





















KOMENTAR