
Bola.net - Pembalap Pertamina Enduro VR46 Racing Team, Marco Bezzecchi, meyakini akan ada persaingan yang sangat sengit dalam perebutan gelar dunia MotoGP 2024. Uniknya, semua rider yang ia sebutkan merupakan penggawa dari tim-tim Ducati, termasuk dirinya sendiri.
Bezzecchi memang jadi salah satu unggulan musim ini, karena ia mengakhiri musim 2023 di peringkat ketiga dan sempat meramaikan perebutan gelar dunia. Ia pun berharap bisa mengulang atau bahkan memperbaiki prestasi ini, dan bertekad kembali memperebutkan gelar dunia.
Di lain sisi, lewat GPOne di sela presentasi tim di Riccione, Italia, Rabu (24/1/2024), 'Bez' mengaku ogah membiarkan ekspektasi orang lain menjadi beban mental. "Untuk saat ini, ekspektasi orang-orang memang tinggi. Namun, kini kami harus memulai musim. Kami menunggu menjalani tes di Malaysia," ujarnya.
Ingin Lebih Sering Menang

Bezzecchi menyatakan bahwa ia juga punya target spesifik, yakni meraih lebih banyak kemenangan pada 2024. Sebagai catatan, pembalap berusia 24 tahun ini sukses meraih 1 kemenangan Sprint dan 3 kemenangan Grand Prix musim lalu.
"Usai hasil tahun lalu, saya harap bisa terus melaju di arah yang sama. Tahun lalu, saya bilang saya ingin menang setidaknya sekali. Tahun ini, saya ingin menang setidaknya dua kali. Lebih baik kalau lebih banyak. Saya jelas ingin menang," ungkapnya.
Bez juga mengomentari kedatangan Marc Marquez di Ducati lewat Gresini Racing. Keduanya diketahui sama-sama akan mengendarai motor lama, yakni Desmosedici GP23, yang musim lalu meraih gelar dunia dengan Pecco Bagnaia dan runner up dengan Jorge Martin.
Kesempatan Belajar dari Marc Marquez

"Memang selalu ada banyak kompetisi di MotoGP, tetapi tahun ini mereka semua menggila, dan saya juga akan begitu. Pecco akan jadi favorit, karena ia juara dunia bertahan. Setelahnya ada Martin, [Enea] Bastianini, dan saya," tutur Bezzecchi.
"Marc? Saya letakkan dia di posisi kelima," ujarnya sambil tertawa. "Ini [kedatangan Marquez] jelas akan jadi kesempatan besar untuk belajar dari pembalap yang sangat cepat, dan ini insentif yang besar pula untuk membuat persaingan tetap ada di level yang tinggi."
Bezzecchi dan Pertamina Enduro VR46 Racing Team akan kembali turun lintasan dalam tes pramusim MotoGP Malaysia di Sirkuit Sepang pada 6-8 Februari 2024 dan tes pramusim MotoGP Qatar di Sirkuit Lusail pada 19-20 Februari 2024.
Sumber: GPone
Baca juga:
- Timnya Didukung Pertamina Enduro, Valentino Rossi: Fanbase Indonesia Penting Banget untuk MotoGP
- Diajak Raffi Ahmad Motoran di Mandalika, Valentino Rossi: Oke, Nanti Saya Datang!
- Foto: Corak Baru Motor Pertamina Enduro VR46 Racing Team, Mentereng Banget!
- Seperti 'Inception', Gresini Racing Sebut Kedatangan Marc Marquez Bagai Mimpi di Dalam Mimpi
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Marco Bezzecchi Sebut Marc Marquez Favorit Juara 'Urutan Kelima' di MotoGP 2024
Otomotif 25 Januari 2024, 12:15
-
Gresini Racing: Punya Rider Seperti Marc dan Alex Marquez Bikin Tim Lain Iri
Otomotif 24 Januari 2024, 14:45
-
Pecco Bagnaia Maklum Marc Marquez Bakal Bikin Heboh Ducati, Prediksi Langsung Gaspol
Otomotif 23 Januari 2024, 12:49
LATEST UPDATE
-
Ketika Ruben Amorim Merasa Dikhianati Manajemen MU Soal Transfer Pemain
Liga Inggris 5 Januari 2026, 08:05
-
Man of the Match Inter Milan vs Bologna: Lautaro Martinez
Liga Italia 5 Januari 2026, 05:25
-
Man of the Match Man City vs Chelsea: Enzo Fernandez
Liga Inggris 5 Januari 2026, 04:24
-
Man of the Match Fulham vs Liverpool: Harry Wilson
Liga Inggris 5 Januari 2026, 03:54
-
Man of the Match Real Madrid vs Real Betis: Gonzalo Garcia
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 00:24
-
Man of the Match Leeds United vs Manchester United: Matheus Cunha
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:44
-
Hasil Leeds vs Man Utd: Saling Serang di Elland Road Berakhir Imbang 1-1
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:31
-
Hasil Bali United vs Arema FC: Kalah Lagi, Tren Negatif Singo Edan Berlanjut
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 21:05
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43
























KOMENTAR