Bola.net - - Belakangan, nama rider Movistar Yamaha MotoGP, Valentino Rossi kembali gencar dikait-kaitkan dengan dunia Formula 1. Setelah digosipkan bakal menjadi kandidat pengganti Nico Rosberg di Mercedes AMG Petronas, The Doctor justru mendapat undangan dari tim tersebut untuk menjalani uji coba.
Belum juga kabar ini mereda, Scuderia Ferrari dikabarkan Diario Gol melayangkan undangan serupa kepada sang sembilan kali juara dunia tersebut. Perlu diingat, bahwa pabrikan Kuda Jingkrak ini pernah memberi beberapa kesempatan uji coba pada Rossi pada tahun 2004-2010.
Pekan lalu, pimpinan Mercedes AMG Petronas, Toto Wolff secara blak-blakan ingin mengundang Rossi untuk mengendarai mobil Rosberg dan Lewis Hamilton. "Olahraga ini juga merupakan pertunjukan. Saya sangat ingin melihat skill Rossi dengan mobil kami. Ide saya adalah mengatur uji coba bersamanya," ucap Wolff.
Valentino Rossi (c) Formula Spy
Meski menanggapi ucapan Wolff dengan positif, uniknya Rossi cemas bahwa mengendarai mobil F1 lain bakal menjadi bentuk pengkhianatan pada Ferrari. "Sejatinya hati saya selalu ada di Ferrari. Saya uji coba dengan Ferrari, para mekanik mereka sangat baik pada saya. Jadi jika saya membela Mercedes, maka akan seperti pengkhianatan," tuturnya.
Menurut Diario Gol, undangan Mercedes ini tampaknya membuat telinga Ferrari sedikit panas. Bahkan pabrikan yang bermarkas di Maranello, Italia ini dikabarkan ikut mengajukan uji coba lagi kepada Rossi untuk mengendarai mobil Kimi Raikkonen dan Sebastian Vettel.
Waduh, selain masih gahar di MotoGP dalam usia 37 tahun, ternyata Rossi masih juga diperebutkan oleh tim-tim besar F1. Tim manakah yang akan dipilih Rossi? Atau ia justru menerima kedua undangan tersebut? Tunggu kabar selanjutnya ya, Bolaneters!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mercedes Undang Valentino Rossi, Ferrari 'Panas'?
Otomotif 30 Desember 2016, 11:45
-
Pengadilan Tanggapi Insiden Rossi vs Fans di MotoGP Valencia
Otomotif 30 Desember 2016, 09:45
-
Valentino Rossi Sedih Tak Bisa Gaet Andrea Locatelli
Otomotif 29 Desember 2016, 13:30
-
Marquez: Vinales Bakal Kejar Gelar Sejak Seri Pertama
Otomotif 28 Desember 2016, 10:30
-
Akankah Valentino Rossi Penuhi Undangan Mercedes?
Otomotif 28 Desember 2016, 09:35
LATEST UPDATE
-
Pengakuan Emosional Maldini: Sulit Bicara Soal AC Milan, Tapi Hati Tetap Merah Hitam
Liga Italia 19 November 2025, 17:00
-
Diam dalam Sunyi, MU Ternyata Rajin Pantau Pemain Timnas Jerman Ini
Liga Inggris 19 November 2025, 16:44
-
Dino Zoff Soroti Sepak Bola Italia: Serie A Terlalu Lambat dan Banyak Drama!
Piala Dunia 19 November 2025, 16:31
-
Puja-puji Matheus Cunha untuk Rekrutan Anyar MU Ini: Enak Banget Main Ama Dia!
Liga Inggris 19 November 2025, 16:29
-
Bakal Cabut dari MU, Jadon Sancho Bakal Lanjutkan Karir Jauh dari Inggris
Liga Inggris 19 November 2025, 16:21
-
Duh, MU Tidak Bisa Angkut Joao Gomes di Januari 2026?
Liga Inggris 19 November 2025, 16:11
-
CEO Cloudflare Ungkap Penyebab X dan ChatGPT Lumpuh: Bukan Serangan Siber
News 19 November 2025, 16:02
-
Penyebab Italia Sulit Maju Menurut Fabregas: Kolot, Terlalu Kaku, dan Anti Pemain Muda
Liga Spanyol 19 November 2025, 14:44
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55

























KOMENTAR