
Bola.net - Manajer Ducati Team, Davide Tardozzi, menyatakan Ducati Corse telah mengevaluasi performa dan kinerja kedua rider muda mereka di Pramac Racing, Jack Miller dan Francesco Bagnaia di MotoGP sepanjang 2019. Hal ini ia sampaikan kepada Paddock GP.
Tardozzi menyatakan pihaknya puas melihat progres Miller tahun ini. Rider Australia itu dianggap telah bersikap lebih dewasa dan punya kemauan keras memperbaiki diri. Alhasil, rider berusia 24 tahun tersebut sukses meraih lima podium, yang empat di antaranya ia raih pada paruh kedua musim.
Meski begitu, mengingat Miller akan mendapatkan Desmosedici GP20 tahun depan, Tardozzi mengharapkan ia jauh lebih konsisten memperebutkan podium. Jika perlu, bahkan memperebutkan kemenangan seperti Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci.
Miller Harus Tunjukkan Potensi Nyata
"Menurut saya, tahun 2020 akan menjadi tahun di mana Jack harus membuktikan potensi nyatanya. Usai bertahun-tahun di MotoGP, dan tahun ketiganya di Ducati, ia harus benar-benar menunjukkan bahwa ia memang bisa memperebutkan podium secara konsisten," ujar Tardozzi.
Di lain sisi, Tardozzi juga sangat mengharapkan peningkatan dari Bagnaia, yang musim ini sulit bertarung di posisi 10 besar. Juara dunia Moto2 2018 tersebut diyakini Tardozzi harus mengubah mentalitasnya.
"Saya rasa Pecco harus melakukan perubahan besar pada mentalitasnya, seperti caranya mengubah gaya balap saat mengendarai motornya. Saat ini, ia belum benar-benar memahami cara mengendarai Ducati," ungkapnya.
Punya Metode Khusus
Tardozzi bahkan menyatakan pihaknya telah mempersiapkan metode khusus untuk Bagnaia. Ducati akan mengajarinya mengendarai Desmosedici dengan cara yang dilakukan Jorge Lorenzo pada 2018 lalu, saat ia meraih tiga kemenangan.
"Saya rasa pada masa rehat musim dingin ini, kami punya tugas menumpuk untuk menjelaskan padanya cara mengendarai Ducati. Bakal sedikit mirip dengan cara kerja kami dengan Jorge untuk membuatnya paham mengendarai Desmosedici," tutupnya.
Miller dan Bagnaia akan kembali turun lintasan dalam uji coba pramusim MotoGP Malaysia di Sirkuit Sepang pada 7-9 Februari 2020 mendatang.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Minta Miller Sering Podium, Ducati Bakal Ajari Bagnaia Seperti Lorenzo
Otomotif 21 Desember 2019, 14:00
-
Jack Miller: Pindah-Pindah Tim di MotoGP Itu Susah!
Otomotif 18 Desember 2019, 12:15
-
Koleksi 17 Podium di MotoGP 2019, Ducati Merasa Kurang
Otomotif 17 Desember 2019, 11:23
-
'MotoGP Harus Pelajari Formula 1 Soal Cara Promosikan Balapan'
Otomotif 16 Desember 2019, 10:38
-
Ragu Ikuti Jejak Valentino Rossi Jajal F1, Jack Miller Lebih Pilih Reli
Otomotif 16 Desember 2019, 10:15
LATEST UPDATE
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR