Casey Stoner mengagetkan paddock MotoGP dengan mengumumkan keputusannya untuk pensiun akhir musim ini. Sedangkan Lorenzo, bulan lalu telah mengakhiri spekulasi mengenai masa depannya dengan memperpanjang kontrak selama dua tahun dengan Yamaha.
Namun, masa depan dari Valentino Rossi, Nicky Hayden, Dani Pedrosa, Ben Spies, Cal Crutchlow dan Andrea Dovizioso masih menjadi perbincangan hangat.
Beberapa rumor juga menyatakan bahwa dua juara dunia World Superbike (WSBK), yakni Carlos Checa dan Max Biaggi sedang berniat kembali ke MotoGP musim depan.
Media Italia melaporkan, Checa tidak menyukai beberapa hal dari motor Ducati Panigale 1199 yang akan dipakai di WSBK sejak tahun 2013. Padahal, Troy Bayliss meraih hasil baik saat melakukan serangkaian tes dengan motor tersebut.
Checa juga dikabarkan telah melakukan negosiasi dengan manajemen Kawasaki pekan lalu di Aragon, Spanyol. Sedangkan BMW digosipkan siap melepas Leon Haslam untuk memberikan ruang kepada pebalap Spanyol itu.
Biaggi juga tengah dirumorkan akan kembali mengendarai Ducati musim depan. Namun perpisahan keduanya di tahun 2008 dikabarkan tidak dilakukan secara baik-baik, jadi hal itu sepertinya akan sulit terwujud. Kecuali jika Audi yang kini telah mengakuisisi perusahaan Italia tersebut, mengubah manajemen balap secara keseluruhan. (sp/kny)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rossi: Pedrosa-Honda Takkan Pengaruhi Rencana 2013
Otomotif 6 Juli 2012, 22:00
-
Nasib Rossi Tak Tentu, Biaggi ke Ducati?
Otomotif 6 Juli 2012, 19:15
-
Yamaha: Honda Lebih Logis Untuk Rossi
Otomotif 5 Juli 2012, 22:00
-
Satu Kemenangan Lagi, Stoner Samai Hailwood
Otomotif 5 Juli 2012, 19:15
-
Jadi Tuan Rumah, Bradl Makin Termotivasi
Otomotif 4 Juli 2012, 21:30
LATEST UPDATE
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR