
Bola.net - Meski merupakan rival di lintasan, para rider MotoGP meyakini bahwa perjuangan Marc Marquez untuk kembali berkompetisi layak mendapatkan rasa hormat. Mereka pun menyambut hangat kehadiran rider Repsol Honda itu di Portimao, Portugal, untuk menjalani balapan pertama kalinya sejak Juli 2020.
Marquez memang harus melewati sembilan bulan yang kelam, diwarnai tiga operasi besar, akibat tulang humerus kanannya yang patah dan bahkan sempat infeksi usai terjatuh keras di MotoGP Spanyol 2020. Absen sepanjang musim lalu, ditambah Seri Qatar dan Doha, tahun ini, Marquez pun akhirnya kembali.
Para pembalap tak memungkiri bahwa musim lalu memang menyajikan pertunjukan yang sama sekali tak tertebak ketika Marquez absen, namun mereka juga tak malu-malu mengakui telah kehilangan referensi terbaik. Kini mereka pun tutur bahagia melihat sang delapan kali juara dunia kembali berkompetisi.
Berikut reaksi para rider MotoGP soal kembalinya Marc Marquez, seperti yang dilansir dari situs resmi kejuaraan pada Kamis (15/4/2021).
Johann Zarco
"Saya rasa ini bagus. Ini adalah hal terpenting bagi Marc. Saya sungguh tak bisa membayangkan: ia adalah orang yang penuh energi, tapi malah harus tinggal di rumah, sekaligus dirundung rasa ragu bahwa lengannya akan kembali normal. Saya rasa semua penggemar senang melihatnya kembali, terutama dia sendiri. Saya bisa bayangkan betapa bahagianya dia, tapi saya juga ikut senang untuknya, karena ia akhirnya bisa menghilangkan keraguan itu dari dirinya."
Fabio Quartararo
"Saya rasa ini sangat baik untuk Marc, karena ia sudah sangat lama tak naik motor MotoGP. Ini juga baik untuk kejuaraan. Jika Anda merupakan delapan kali juara dunia dan tak turun lintasan sepanjang musim 2020, maka peta persaingan jadi berubah seperti yang kita lihat tahun lalu. Jadi, kembalinya Marc sangat baik untuk semua orang, karena kami kini kembali punya referensi."
Maverick Vinales
"Saya rasa ini sangat baik bagi semua orang, karena Marc sudah absen setahun. Sebagai pembalap, bagi saya masa-masa itu pasti sangat sulit. Saya benar-benar ikut senang Marc bisa kembali, karena cara kami menjalani hidup adalah menikmati momen-momen mengendarai motor. Inilah cara kami menikmati hidup.
"Saya rasa melihatnya kembali di sini adalah hal yang menakjubkan. Tentu kami semua sangat senang. Kami memang rival di dalam di trek, namun di luar trek kami selalu punya hubungan baik dan ini sangat penting. Mendapati semua pembalap ada di sini, terutama Marc yang merupakan rider utama di kejuaraan ini, sangatlah penting. Jadi, saya sangat bahagia untuknya."
Joan Mir
"Saya sangat bahagia untuk Marc karena ia bisa kembali di sini. Pada tahun-tahun sebelumnya, ia merupakan referensi kami. Jadi, melihatnya kembali di sini bakal jadi kesempatan bagi saya untuk belajar darinya. Saya juga senang ia bisa kembali. Kita masih harus lihat kiprahnya nanti, tapi berada di sini adalah langkah pertama penting baginya."
Miguel Oliveira
"Saya tak bisa menambahkan hal-hal penting lain pada apa yang sudah dikatakan rider lain. Tentu saya ikut sangat bahagia untuk Marc, karena kini ia kembali sebagai individu yang normal, usai mengalami insiden yang sangat buruk dan melewati banyak hal demi kembali melakukan apa yang ia cintai, yakni mengendarai motor, seperti kami semua.
"Soal kompetisi, saya rasa kami semua jadi sangat bersemangat karena meski tahun lalu kami semua tampil baik, kami kehilangan orang yang mendominasi MotoGP. Jadi, saya rasa kembalinya Marc bikin kami lebih termotivasi."
Sumber: MotoGP
Video: 5 Pembalap Hebat WorldSBK yang Tak Sukses di MotoGP
Baca Juga:
- Jack Miller Tinggalkan Media Sosial Akibat Serangan Netizen usai MotoGP Doha
- Marc Marquez Gugup Jelang MotoGP Portimao, Takkan Langsung Kembali Seperti Dulu
- Joan Mir Ganti Crew Chief Sementara Usai Frankie Carchedi Positif Covid-19
- Fabio Quartararo Sambut Hangat Marc Marquez: Saya Banyak Belajar Darinya
- Andrea Dovizioso Belum Siap Jadi Test Rider Layaknya Pedrosa-Crutchlow
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil FP1 MotoGP Portimao: Maverick Vinales Tercepat, Marc Marquez Ketiga
Otomotif 16 April 2021, 16:52 -
Pol Espargaro: Marc Marquez Pasti Bakal Langsung Cepat
Otomotif 16 April 2021, 14:02 -
Penuh Kagum, Inilah Reaksi Para Rider MotoGP Soal Kembalinya Marc Marquez
Otomotif 16 April 2021, 10:05 -
Marc Marquez Gugup Jelang MotoGP Portimao, Takkan Langsung Kembali Seperti Dulu
Otomotif 16 April 2021, 08:38 -
Fabio Quartararo Sambut Hangat Marc Marquez: Saya Banyak Belajar Darinya
Otomotif 15 April 2021, 15:59
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR