
Bola.net - Pembalap Ducati Lenovo Team, Pecco Bagnaia, tak hanya sukses menyapu bersih kemenangan sprint race dan main race MotoGP Italia di Sirkuit Mugello. Ia juga sukses menyamai rekor kemenangan Andrea Dovizioso di atas motor Desmosedici.
Dovizioso bergabung dengan Ducati Team tepat satu dekade lalu. Bekerja keras dengan General Manager Ducati Corse, Gigi Dall'Igna, ia mengembangkan Desmosedici menjadi motor yang sangat kompetitif, meski sayangnya hanya mentok menjadi runner up sebanyak tiga kali.
Usai cekcok dengan Dall'Igna pada pertengahan 2019, Dovizioso memilih tak memperpanjang kontraknya dengan Ducati dan hengkang pada akhir 2020. Tempatnya pun kemudian diambil alih oleh Bagnaia pada 2021. Setahun kemudian, Bagnaia pun jadi juara dunia.
Sebut Ducati Kompetitif Berkat Andrea Dovizioso
MotoGP Legend, Andrea Dovizioso (c) Dorna Sports/MotoGP.com
Kemenangan Bagnaia di main race Mugello pada Minggu (11/6/2023) menandai kemenangan Grand Prix-nya yang ke-14 bersama Ducati. Ia pun menyamai rekor Dovizioso, dan keduanya merupakan pembalap Ducati dengan kemenangan terbanyak kedua setelah Casey Stoner, yang meraih 23 kemenangan.
Lewat GPOne, Bagnaia mengakui 14 kemenangan yang ia raih relatif mudah jika dibandingkan usaha Dovizioso. Atas alasan itu, ia justru berterima kasih kepada 'Dovi', yang menurutnya sangat berjasa membuat motor yang ia kendarai sekarang menjadi sangat kompetitif.
"Sudah jelas Andrea harus memeras keringat jauh lebih keras daripada saya untuk melakukannya, karena ia harus menciptakan apa yang menjadi Ducati sekarang. Dulu, ia punya banyak hal untuk dilakukan. Jika saya mencapai hasil itu hari ini, itu juga berkat apa yang sudah ia lakukan," ujarnya.
Kemenangan Ke-73 Ducati di MotoGP

Kemenangan Bagnaia ini juga merupakan kemenangan Ducati yang ke-73 sejak debut mereka di MotoGP pada 2003. Sebanyak 68 kemenangan diraih oleh para rider tim pabrikan, sementara yang 5 diraih bersama dua tim satelit berbeda, yakni Gresini Racing (4) dan Pramac Racing (1).
Mengingat Dovizioso sudah pensiun dari MotoGP pada pertengahan 2021, kini Bagnaia tak punya rival untuk mengejar rekor Stoner. Berikut daftar pembalap Ducati yang pernah meraih kemenangan di kelas para raja. Simak yuk, Bolaneters!
1. Casey Stoner: 23 kemenangan
2. Andrea Dovizoso: 14 kemenangan
3. Pecco Bagnaia: 14 kemenangan
4. Loris Capirossi: 7 kemenangan
5. Enea Bastianini: 4 kemenangan
6. Jorge Lorenzo 3 kemenangan
7. Jack Miller: 3 kemenangan
8. Danilo Petrucci: 2 kemenangan
9. Troy Bayliss: 1 kemenangan
10. Andrea Iannone: 1 kemenangan
11. Jorge Martin: 1 kemenangan
Sumber: GPOne
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Samai Rekor Kemenangan Andrea Dovizioso, Pecco Bagnaia: Ini Juga Berkat Dovi
Otomotif 13 Juni 2023, 10:13
-
Resmi Jadi MotoGP Legend di Mugello, Andrea Dovizioso: Ini Gila!
Otomotif 9 Juni 2023, 10:30
-
Andrea Dovizioso Kaget Bakal Dinobatkan Jadi MotoGP Legend Ke-36
Otomotif 19 Februari 2023, 20:36
-
Alasan Andrea Dovizioso Tolak ke WorldSBK: Terlalu Terbiasa Naik Motor Prototipe
Otomotif 8 Januari 2023, 18:48
-
Andrea Dovizioso Sayangkan Hubungan Buruk dengan Ducati Sejak Pisah
Otomotif 8 Januari 2023, 17:44
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR