Namun apakah akan ada kesempatan bagi rookie (pendatang baru) MotoGP lain untuk menjadi pebalap tim pabrikan di tahun 2013?
Yamaha Factory Racing sepertinya bukanlah tujuan. Jorge Lorenzo baru saja menandatangani perpanjangan kontrak selama dua tahun bersama tim Garpu Tala tersebut. Selain itu, salah satu dari Andrea Dovizoso dan Cal Crutchlow (Monster Yamaha Tech 3) sepertinya akan naik ke tim pabrikan jika Ben Spies terdepak.
Ducati bisa jadi menjadi tempat 'mendaratnya' para rookie. Rumor di paddock MotoGP mengatakan bahwa tim asal Bologna, Italia itu akan memperpanjang kontrak Nicky Hayden. Di lain sisi Valentino Rossi diisukan akan hengkang dari Tim Merah di akhir musim ini.
Ducati sendiri pun juga telah menyatakan bahwa mereka tertarik dengan Crutchlow. Namun jika pebalap Inggris itu merasa Ducati akan 'membunuh' karirnya seperti yang terjadi pada Marco Melandri dan Sete Gibernau, maka mereka akan kesulitan mencari pebalap lain.
Para pebalap tim satelit Ducati, Hector Barbera dan Karel Abraham bisa saja naik ke tim pabrikan. Namun sepertinya Ducati juga akan memperluas pilihannya kepada para pebalap Moto2 saat ini.
Pebalap Spanyol, Pol Espargaro pernah memenangi balapan di GP125 dan Moto2, termasuk dua kemenangannya musim ini. Ia telah mengejutkan banyak pihak setelah bertarung cukup sengit dengan Marquez di beberapa balapan.
Pebalap Inggris, Scott Redding telah menunjukkan talenta besarnya di GP125 dan Moto2. Ia pernah meraih kemenangan di GP125, yakni saat ia masih berusia 15 tahun. Kemenangan itu membuatnya mencatatkan rekor sebagai pebalap termuda sepanjang sejarah yang mampu memenangi sebuah balapan Grand Prix. Ia juga telah meraih beberapa podium selama karirnya di Moto2.
Redding merupakan salah satu dari beberapa pebalap bertubuh besar di Moto2. Di usianya yang baru menginjak 19 tahun, ia memiliki tinggi tubuh 180 cm dan berat badan 78 kg. Tubuh besar Redding ini diperkirakan akan cocok dengan karakter mesin Ducati yang memiliki penyaluran power yang 'brutal'. (sp/kny)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Scott Redding Gabung Ducati di 2013?
Otomotif 21 Juni 2012, 20:00
-
Enam Seri Berlalu, Lorenzo Mantap di Puncak
Otomotif 20 Juni 2012, 20:00
-
Valentino Rossi, Atlet Terkaya ke-20 di Dunia
Otomotif 20 Juni 2012, 18:40
-
Tersalip di Lap Terakhir, Hayden Mengaku Frustrasi
Otomotif 18 Juni 2012, 21:00
-
Rossi: Ducati Yang Sebenarnya Adalah Milik Hayden
Otomotif 18 Juni 2012, 18:00
LATEST UPDATE
-
Hasil Portsmouth vs Arsenal: Gabriel Martinelli Hattrick, The Gunners Menang 4-1
Liga Inggris 11 Januari 2026, 22:53
-
Live Streaming Inter vs Napoli - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 11 Januari 2026, 19:45
-
Rekor Persib Bandung: 100 Persen Menang dan Hanya Kebobolan Sekali di Kandang
Bola Indonesia 11 Januari 2026, 18:01
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR