Bradl yang merupakan juara dunia Moto2, menjalani debut MotoGP pada tahun 2012 bersama LCR Honda setelah meraih gelar kelas intermediate pada tahun 2011. Pada tahun 2015, ia membela Forward Yamaha, namun hijrah ke Aprilia Racing Team Gresini pada pertengahan musim hingga kini.
Pebalap Jerman ini pun terdepak dari Aprilia setelah pabrikan asal Italia itu memutuskan menggaet line up yang benar-benar baru untuk tahun depan, yakni Sam Lowes dan Aleix Espargaro. Bersama Honda WorldSBK, Bradl akan mengendarai motor CBR1000RR Fireblade SP.
Bradl akan menggantikan posisi juara World Supersport 2014, Michael van der Mark. Pebalap asal Belanda berusia 23 tahun ini menjalani debut WorldSBK pada tahun 2015, dan dikabarkan akan hijrah ke Pata Yamaha WorldSBK untuk menggantikan juara WorldSBK 2014, Sylvain Guintoli.
Pernyataan resmi Stefan Bradl:
"Saya sangat senang bisa bergabung dengan Honda WorldSBK untuk musim 2017. Ini merupakan kesempatan bagus bagi saya, dan saya sangat bersemangat menghadapi tantangan baru ini bersama tim yang sangat kompetitif, dan saya yakin kami akan melakukan hal-hal hebat bersama.
Tentu, ini akan menjadi pengalaman yang benar-benar baru, namun saya akan mencoba beradaptasi secepat mungkin demi meraih hasil baik. Saya tak sabar untuk menjajal Fireblade, dan tentu akan sangat fantastis bekerja sama dengan Nicky: saya rasa kami adalah kombinasi yang fantastis karena kami saling mengenal dengan baik. Kami bisa menatap masa depan dan saya sangat termotivasi dalam menjalani petualangan baru ini." [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tinggalkan MotoGP, Stefan Bradl Resmi ke Honda WorldSBK
Otomotif 2 Agustus 2016, 14:50
-
Stefan Bradl: Selamat Tinggal, MotoGP!
Otomotif 26 Juli 2016, 14:00
-
Nicky Hayden Bakal Sambut Stefan Bradl di Honda WorldSBK
Otomotif 22 Juli 2016, 15:00
-
Batal ke Avintia, Stefan Bradl Tinggalkan MotoGP?
Otomotif 22 Juli 2016, 11:00
-
Ducati WorldSBK Tertarik Gaet Stefan Bradl
Otomotif 29 Juni 2016, 13:35
LATEST UPDATE
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
-
Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
Liga Inggris 9 Januari 2026, 18:57
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR