Pebalap Yamaha Factory Racing ini menjajal beberapa perubahan setup motor YZR-M1 miliknya. Dengan modifikasi tersebut, Rossi merasa lebih nyaman di sektor pengereman.
"Kami sedikit melakukan modifikasi pada setup dan saya lebih percaya diri saat melakukan pengereman. Saya bisa mengerem lebih dalam dan menghentikan motor dengan cara yang lebih baik," ujarnya. "Bagi saya ini peningkatan terbesar."
Selain itu, dalam uji coba ini Rossi juga melakukan uji coba dengan swingarm yang selama ini digunakan rekan setimnya, Jorge Lorenzo. "Kami menjajal swingarm seperti yang Jorge punya. Saya menyukainya karena lebih kaku. Kami juga menjajal beberapa hal kecil dan kini terasa nyaman. Jadi saya sangat puas karena selama ini saya selalu bermasalah di sektor itu," lanjutnya.
The Doctor pun sudah tak sabar membalap di MotoGP Belanda pada 27-29 Juni mendatang. Ia ingin membuktikan apakah setup 'mujarab' yang ia temukan di Aragon juga cocok untuk Sirkuit Assen.
"Saya tak sabar untuk membuktikan apakah setup ini juga cocok untuk digunakan di Assen. Namun yang lebih penting adalah setup ini jelas cocok untuk Aragon, yakni di mana saya selalu tampil buruk. Catatan waktu kami di sini membuat saya sangat senang," tutup Rossi. (mgp/kny)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bautista Akhirnya Tanggapi Kritik Tajam Rossi
Otomotif 20 Juni 2013, 21:15
-
Uji Coba Lancar, Rossi Tak Sabar Nanti MotoGP Belanda
Otomotif 20 Juni 2013, 18:15
-
Lorenzo Pimpin Uji Coba Tertutup MotoGP di Aragon
Otomotif 20 Juni 2013, 00:15
-
Yamaha Tak Cemaskan Sisa Mesin Lorenzo-Rossi
Otomotif 19 Juni 2013, 20:00
-
Rossi Bakal Pakai Fasilitas Pribadi untuk Didik Pebalap Muda
Otomotif 19 Juni 2013, 11:00
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Fiorentina vs Milan - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 11 Januari 2026, 14:00
-
Live Streaming Portsmouth vs Arsenal - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 11 Januari 2026, 14:00
-
Nonton Live Streaming Persib vs Persija di Indosiar - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 11 Januari 2026, 12:55
-
Daftar Lengkap Tim Lolos 32 Besar FA Cup 2025/2026
Liga Inggris 11 Januari 2026, 11:25
-
Rafael Leao Jadi Penyelamat Milan, Allegri Ungkap Perubahan Penting Sang Bintang
Liga Italia 11 Januari 2026, 10:55
-
Transfer Panas! Chelsea Siap Jual Palmer, Man United Siap Beli Dengan Dana Jumbo!
Liga Inggris 11 Januari 2026, 09:59
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR