
Bola.net - Managing Director Yamaha Motor Racing, Lin Jarvis, menyatakan tempat Fabio Quartararo di Monster Energy Yamaha saat ini tengah diperebutkan oleh Toprak Razgatlioglu dan Raul Fernandez. Meski begitu, kepada Speedweek, Rabu (23/3/2022), ia menyatakan bahwa prioritas Yamaha adalah mempertahankan El Diablo.
Razgatlioglu sendiri sudah diincar oleh Yamaha untuk dibawa ke MotoGP sejak pertengahan 2020, bahkan sempat jadi kandidat kuat pengganti Valentino Rossi tahun ini. Namun, rider Turki itu menolak dan malah memperpanjang kontraknya dengan Yamaha WorldSBK selama dua musim sebelum mengunci gelar 2021.
Di lain sisi, Fernandez juga diketahui sangat getol ingin bergabung dengan Yamaha pada 2022, namun langkahnya diblokir oleh KTM yang meletakkannya di Tech 3 KTM Factory Racing. Jarvis pun memaklumi kedua rider ini menginginkan tempat di tim pabrikannya, namun kans ini hanya terwujud jika salah satu ridernya hengkang.
Prioritas Perpanjang Kontrak Fabio Quartararo

"Tiap pembalap pasti ingin membela tim pabrikan. Raul Fernandez juga ingin membela tim pabrikan. Begitu pula semua rider yang Anda aja bicara. Tapi Toprak ada di tim Yamaha WorldSBK. Tentu ia ingin membidik tempat di tim pabrikan Yamaha MotoGP. Namun, kami hanya bisa membicarakannya ketika ada kursi kosong," ujar Jarvis.
Satu kursi Monster Energy Yamaha pada 2023 sudah dipastikan akan tetap jadi milik Franco Morbidelli, sementara Quartararo sampai saat ini belum memperpanjang kontraknya akibat top speed YZR-M1 yang tak bisa bersaing dengan pabrikan lain. Namun, Jarvis menegaskan bahwa pihaknya sangat ingin ia bertahan.
"Prioritas kami adalah memperpanjang kontrak Fabio. Jika kami mencapai kesepakatan dengan Fabio, dalam situasi normal, maka tak ada tempat kosong di tim pabrikan. Namun, Anda takkan pernah tahu apa yang akan terjadi dalam hidup ini. Kita semua sudah melihatnya dalam beberapa tahun terakhir," ungkapnya.
Sebut Toprak Razgatlioglu Punya Skill Luar Biasa

Soal kans bekerja sama dengan Fernandez tahun depan, Jarvis tak mau banyak komentar. Saat ini pihaknya justru lebih fokus mencari cara agar Razgatlioglu akhirnya luluh pada rayuannya untuk pindah ke MotoGP. Tes tertutup pada pertengahan tahun nanti pun akan digelar untuk El Turco agar ia bisa menjajal M1 dengan waktu yang layak.
"Kami akan menggelar satu atau dua tes dengan Toprak. Ia menunjukkan ketertarikan. Bakal menyenangkan baginya dan juga bagi MotoGP jika kami bisa membawa karakter seperti dia ke kelas tertinggi dengan skill yang luar biasa di atas motor. Tak seorang pun tahu bakal seberapa hebat ia di atas motor MotoGP," tutupnya.
Kontrak Fernandez dengan KTM akan habis akhir tahun ini dan mereka juga belum membicarakan perpanjangan kerja sama. Di lain sisi, tim satelit Yamaha, WithU Yamaha RNF MotoGP Team, saat ini diisi oleh rider gaek sekaligus tiga kali runner up, Andrea Dovizioso, dan debutan yang langsung naik dari Moto3 ke MotoGP, Darryn Binder.
Sumber: Speedweek
Baca Juga:
- Gebrakan Darryn Binder di MotoGP Mandalika, Bahkan Sukses Ancam Kakak Sendiri
- Termasuk Jorge Lorenzo, 3 Rider Resmi Bakal Dinobatkan Jadi MotoGP Legend
- Jack Miller-Fabio Quartararo, 2 Kawan Selisih Paham Soal Senggolan di Mandalika
- MotoGP Mandalika Selesai, Logistik Tim Peserta Mulai Dikirim ke Argentina
- Aleix Espargaro Ngeri Jadi Saksi Kecelakaan Marc Marquez di Mandalika: Jatuh Seperti Boneka
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pawang Hujan Mandalika: Fabio Quartararo Naik Podium Berkat Niruin Gaya Saya
Otomotif 24 Maret 2022, 15:27
-
Yamaha: Tempat Fabio Quartararo Jadi Rebutan Toprak Razgatlioglu-Raul Fernandez
Otomotif 24 Maret 2022, 14:25
-
Gebrakan Darryn Binder di MotoGP Mandalika, Bahkan Sukses Ancam Kakak Sendiri
Otomotif 24 Maret 2022, 12:01
-
Termasuk Jorge Lorenzo, 3 Rider Resmi Bakal Dinobatkan Jadi MotoGP Legend
Otomotif 24 Maret 2022, 10:58
LATEST UPDATE
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:05
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 8 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:00
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 01:21
-
Prediksi Napoli vs Verona 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 00:30
-
Tiket Persib vs Persija Sold Out, GBLA Bakal Dipenuhi Bobotoh
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 22:33
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR