
Bola.net - Langkah Timnas Brasil U-17 memang kandas pada babak 8 Besar Piala Dunia U-17 2023. Namun, bagi winger Estevao, Piala Dunia U-17 membuatnya jadi incaran Manchester United.
Pada babak 8 Besar Piala Dunia U-17, Brasil meraih hasil yang buruk. Sebab, pada duel yang digelar di Jakarta International Stadium, Brasil kalah telak dari Argentina. Sang juara bertahan kalah 0-3!
Brasil gagal mempertahankan gelar juara di Piala Dunia U-17. Beberapa pemain kunci mereka tidak menunjukkan performa sesuai levelnya.
Namun, Estevao mampu mencuri perhatian dengan performa yang impresif. Dia tampil sesuai ekspektasi walau gagal membawa Brasil lolos ke semifinal. Simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Pilih Manchester United atau Chelsea?
Estevao jadi andalan pelatih Phelipe Leal di sisi kanan lini serang Brasil. Walau bermain di kanan, kaki dominan Estevao adalah kiri. Nah, faktor ini membuatnya dapat julukan Messinho.
Estevao cukup menonjol di sisi kanan lini serang Brasil. Dia telah mencetak tiga gol dan tiga assist. Performa terbaiknya terjadi pada duel lawan Ekuador, pada babak 16 Besar. Estevao mencetak dua gol.
Kini, dikutip dari Sun Sport, performa apik Estevao bisa membawanya ke Eropa lebih cepat. Sebab, namanya masuk dalam radar transfer Manchester United dan Chelsea.
Estevao saat ini terikat kontrak dengan klub asal Brasil, Palmeiras. Pemain 16 tahun itu punya kontrak hingga Juni 2026. Situasi ini bakal membuat MU dan Chelsea harus menawarkan harga mahal untuk bisa membeli Estevao.
Bikin Sepak Bola Lebih Mudah

Sebelum bersinar di Piala Dunia U-17, Estevao sudah mendapat banyak atensi kalah promosi ke tim senior Palmeiras. Dari 14 laga yang sudah dimainkan di semua ajang pada level senior, Messinho mampu mencetak dua gol dan satu assist.
"Satu hal yang dimiliki para pemain seperti ini adalah kepribadian yang kuat, ego yang besar untuk bilang 'Saya siap, saya bisa, dan saya yakin'. Dan mereka melakukannya," ucap kepala pelatih tim muda Palmeira, Joao Paulo Sampaio, di situs resmi FIFA.
"Bagi para talenta luar biasa ini, segalanya menjadi mudah. Ini sulit bagi pemain rata-rata, yang merupakan mayoritas," tegasnya.
Sumber: FIFA, Sun Sport
Jadwal dan Bagan Semifinal Piala Dunia U-17 2023
Jadwal dan bagan semifinal Piala Dunia U-17 2023 (c) Emtek Group
Bolaneters bisa menyaksikan siaran langsung Piala Dunia U-17 2023 di Indosiar dan SCTV. Selain itu, laga Piala Dunia U-17 2023 juga bisa disaksikan secara live streaming di Vidio atau klik di sini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Manchester United Hari Ini, Minggu 26 November 2023: Bertamu ke Everton
Liga Inggris 26 November 2023, 20:45
-
Antoine Griezmann Bikin Manchester United Patah Hati
Liga Spanyol 26 November 2023, 14:44
-
Nasib Baik Juan Mata: Belum 2 Tahun Tinggalkan MU, 2 Gelar Juara Liga Diraih!
Liga Inggris 26 November 2023, 12:47
LATEST UPDATE
-
Raphinha Lempar Peringatan ke Real Madrid dan Atletico: Barcelona Siap!
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 16:59
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 16:40
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:37
-
Pemain yang Bikin Chelsea Kelabakan, Harry Wilson Punya Sentuhan Magis!
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:27
-
Benarkah Ruang Ganti Real Madrid Retak?
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 15:54
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR