Bola.net - - Timnas Argentina harus keluar lapangan sembari tertunduk malu setelah kalah dari tim kuda hitam, Kroasia, dalam laga hari Jumat (22/6) dini hari tadi. Merasa bertanggung jawab, sang pelatih, Jorge Sampaoli, hanya bisa meminta maaf kepada penggemar.
Argentina tak berdaya saat gawang yang dikawal oleh Willy Caballero harus dijebol sebanyak tiga kali oleh para pemain Kroasia. Ante Rebic, Luka Modric, serta Ivan Rakitic menjadi dalang dari kekalahan memalukan Albiceleste tersebut.
Dengan komposisi sosok berkualitas serta pemain terbaik di dunia saat ini, Lionel Messi, jelas harapan penggemar kepada Argentina menjulang tinggi. Tetapi naas, kini mereka sedang terancam tidak bisa melewati fase grup.
Meminta Maaf kepada Fans

"Pertama-tama saya meminta maaf dari para penggemar. Realita skuat Argentina menutup kecemerlangan Messi. Tim tidak menyatu dengan seharusnya," ujar Sampaoli seperti yang dikutip dari BBC Sport.
"Saya selalu mencari posisi terbaik untuk para pemain di lapangan. Pemain juga memiliki tanggung jawab yang spesial, tapi kami tidak berhasil menemukan hubungan yang bisa diambil untuk Argentina ataupun Lionel Messi," lanjutnya.
Gol Pertama jadi Biang Kehancuran

"Kroasia adalah tim yang hebat, tapi setelah kami kebobolan, kami kehilangan jalan dan hancur secara emosi. Kami tidak bisa mengubah kejadian ini," tambahnya.
"Saya sangat tersakiti oleh kekalahan ini, tapi saya mungkin tidak memahami pertandingan sebagaimana seharusnya," pungkasnya.
Dengan demikian, harapan Argentina untuk lolos dari fase grup pun kini semakin menipis. Laga melawan Nigeria pada pekan depan akan menjadi penentu kiprah Albiceleste di kompetisi kali ini.
Saksikan Juga Video Ini

TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Media Argentina: Bermain Tanpa Hati, Messi Menghilang!
Piala Dunia 22 Juni 2018, 21:46
-
Modric Dinobatkan Sebagai Pemain No 10 Terbaik di Dunia
Piala Dunia 22 Juni 2018, 21:24
-
Kroasia 2018 Lebih Baik dari Kroasia 1998
Piala Dunia 22 Juni 2018, 20:53
-
Piala Dunia 22 Juni 2018, 18:34

-
Argentina Memalukan, Sampaoli Cuma Bisa Minta Maaf
Piala Dunia 22 Juni 2018, 15:49
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
-
Hasil Lecce vs Roma: I Giallorossi Sukses Curi 3 Poin di Via del Mare
Liga Italia 7 Januari 2026, 03:57
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:05
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 8 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR