Bola.net - - Bintang Prancis dan Manchester United, Paul Pogba akhir buka suara untuk membalas kritik tajam yang belakangan ini kerap dialamatkan pada dirinya.
Kritik memang sering didapat Pogba, mulai dari permainannya di atas lapangan yang kurang gereget hingga gaya hidup dan aksinya di luar lapangan.
Pogba pun mencoba membela diri dari kritikan ini. Pemain 25 tahun itu bahkan membawa-bawa nama bintang Barcelona dan Argentina, Lionel Messi.
"Saya selalu seperti itu. Ketika saya menang, saya menang dengan cara seperti itu. Itulah gaya bermain saya," ujar Pogba kepada France Football.
"Anda tak akan mengkritik Messi ketika ia berjalan di taman. Jika ia mencetak tiga gol apakah Anda akan berkata, 'Ah tapi ia berjalan di lapangan?' Tidak. Anda tak perlu memberitahu saya bagaimana caranya bermain," lanjutnya.
"Jika saya di sini hari ini, inilah saya. Tak seorang pun yang mengatakan pada saya bagaimana saya harus bersikap. Itulah sepakbola saya. Orang bisa suka atau tidak. Apa saya butuh dicintai? Apa saya butuh orang untuk menghakimi saya secara berbeda? Atau apakah mereka berbicara lebih baik tentang saya?" tegasnya.
Abaikan Opini Orang Lain

"Saya tak akan hidup dari apa yang orang lain pikirkan, bagi mereka mengatakan bahwa saya baik, bagus, terbaik, sempurna. Semua orang punya pendapat masing-masing. Dan saya menghormatinya," tutur Pogba.
"Saya bermain sepakbola. Saya melakukan apa yang saya sukai. Kerabat saya mendukung saya, mereka lebih penting," tegasnya.
"Kita tak bisa mencintai semua orang dan dicintai oleh semua orang. Itu adalah kesempurnaan dan tak ada yang sempurna di dunia ini. Saya tak akan merasa tersinggung jika seseorang berkata: 'Saya tak menyukaimu.' Itu hak Anda. Anda tak harus menyukai saya," pungkasnya. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Perkuat Barca Jadi Cita-cita Seorang Boateng
Liga Spanyol 5 Juni 2018, 23:27
-
Man United dan Shakhtar Resmi Sepakati Transfer Fred
Liga Inggris 5 Juni 2018, 22:01
-
Pogba Minta Fans MU Lupakan Sir Alex Ferguson
Liga Inggris 5 Juni 2018, 18:20
-
Musim Depan, Liverpool Lebih Kuat Dari MU
Liga Inggris 5 Juni 2018, 18:00
-
Bale Mau Gabung MU Jika Mourinho Pergi
Liga Inggris 5 Juni 2018, 17:40
LATEST UPDATE
-
Daftar Pelatih yang Sudah Dipecat pada Musim 2025/2026
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:15
-
Terungkap, Ini Ketegangan di Balik Layar Sebelum Man Utd Pecat Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:01
-
Usai Pecat Ruben Amorim, MU Tidak Buru-buru Cari Manajer Baru?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:55
-
Rekam Jejak Ruben Amorim Dipecat Man United: Hanya 24 Kemenangan dari 63 Laga
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:45
-
Pernyataan Lengkap Manchester United Soal Pemecatan Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:39
-
Ruben Amorim Dipecat, Siapa Pelatih Man United Sekarang?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:33
-
Perubahan Gaya Main Liverpool di Era Arne Slot Jadi Bumerang di Anfield
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:27
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Electric PLN Mobile di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 17:14
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR