Bola.net - - Allenatore sementara Italia, Luigi Di Biagio menegaskan bahwa peluang bomber yang kini memperkuat Nice, Mario Balotelli untuk kembali ke tim nasional masih belum habis.
Di Biagio menepikan Balotelli untuk dua laga persahabatan melawan Argentina dan Inggris pekan ini. Keputusan ini cukup mengejutkan mengingat musim ini Super Mario tampil cukup impresif dengan mencetak 22 gol dalam 31 laga di semua kompetisi.
Meski demikian, Di Biagio menyatakan bahwa dirinya masih akan terus memantau perkembangan Balotelli dan tak menutup pintu kembali ke squadra Azzurri untuk mantan attaccante Inter Milan dan AC Milan tersebut.
"Saya akan mengikutinya dan kita akan lihat apa yang terjadi dalam beberapa bulan ke depan," ujar Di Biagio perihal Balotelli seperti dikutip Soccerway.
"Mencetak gol sangat penting bagi penyerang tapi harus dilengkapi dengan performa mereka secara keseluruhan. Saya melakukan evaluasi dan mengambil keputusan untuk kebaikan tim," tambahnya.
Balotelli tak pernah lagi dipanggil ke tim nasional semenjak gelaran Piala Dunia 2014 di Brasil silam.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kecewanya Riola Karena Balotelli Tak Dipanggil Azzuri
Piala Dunia 20 Maret 2018, 23:32 -
Raiola Tak Hepi Buffon Dipanggil Timnas Italia Lagi
Piala Dunia 20 Maret 2018, 22:53 -
Bakal Duel Lawan Messi, Ini Yang Dirasakan Cutrone
Piala Dunia 20 Maret 2018, 22:14 -
Cutrone Tak Akan Sia-siakan Kesempatan Dipanggil Timnas Italia
Piala Dunia 20 Maret 2018, 21:49 -
Belotti: Azzuri Akan Balas Dendam!
Piala Dunia 20 Maret 2018, 15:17
LATEST UPDATE
-
Cukai Rokok Bikin Puluhan Ribu Orang Kena PHK, Menkeu Akhirnya Ambil Keputusan Ini
News 4 Oktober 2025, 14:30 -
Inter Kehilangan Thuram, Ancaman Cremonese di Depan Mata
Liga Italia 4 Oktober 2025, 13:55 -
Ryan Gravenberch Siap Antar Liverpool Bangkit di Stamford Bridge
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 11:47 -
Real Madrid Disebut-sebut dalam Lagu di Album Baru Taylor Swift, Ada Apa Nih?
Bolatainment 4 Oktober 2025, 11:22
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR