Bola.net - - Giampiero Ventura saat ini sedang menjadi sasaran kritik dari para fans timnas . Sebagai pelatih, Ventura menjadi pihak yang disalahkan pasca kegagalan Italia lolos langsung ke Piala Dunia 2018 di Rusia.
Italia hanya berada di posisi kedua babak Kualifikasi Piala Dunia zona Eropa di Grup D. Satu laga tersisa, Italia kini punya 20 poin, tertinggal lima poin dari Spanyol di puncak klasemen. Gli Azzurri pun harus menjalani babak play off jika ingin lolos ke Rusia.
Kapten Italia, Gianluigi Buffon, tidak sepakat jika Ventura harus dihujani kritik oleh para fans. Menurut Buffon, Ventura sudah menjalankan tugasnya dengan baik dan tidak bisa dihakimi karena hanya kalah dari Spanyol dan imbang melawan Mekedonia.
"Saya tidak berpikir bahwa kecaman pada bos adalah hal yang benar. Selama satu tahun, dia telah melakukan tugas dengan baik dan dua pertandingan tidak bisa menghancurkan segalanya," bela Buffon.

Bahkan, Buffon secara tidak langsung memberi acungan jempol pada kinerja Ventura. Sebab, eks pelatih Torino mampu melakukan peremajaan dalam skuat Italia. Ia berani memberikan kesempatan kepada banyak pemain muda masuk skuat Italia.
"Bos telah mengambil resiko dan membawa pemain muda. Selama satu tahun mendapatkan hasil yang bagus. Butuh tahapan untuk bisa berkembang. Bila mengalami momen sulit di klub, pemain muda juga kehilangan percaya diri di timnya," tandas Buffon.
Italia masih punya satu laga tersisa di Kualifikasi Piala Dunia 2018, laga yang sudah tidak menentukan lagi. Italia akan bertandang ke markas Albania pada hari Selasa yang akan datang.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Buffon Tanggung Jawab Kegagalan Italia
Piala Dunia 8 Oktober 2017, 20:06
-
Panucci Maklumi Kegagalan Italia
Piala Dunia 8 Oktober 2017, 19:33
-
Buffon Bela Ventura Yang Diterpa Kritik
Piala Dunia 8 Oktober 2017, 19:06
-
Lawan Italia, Panucci: Saya Tak Akan Nyanyi Lagu Kebangsaan
Piala Dunia 8 Oktober 2017, 17:46
-
Guidolin Akui Pernah Didekati Juventus, Lazio, Italia dan Tolak Inter
Liga Italia 8 Oktober 2017, 00:45
LATEST UPDATE
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR