
Bola.net - Daftar lengkap tim lolos babak semifinal Piala Dunia U-20 2023. Korea Selatan dan Uruguay melengkapi daftar tim lolos babak semifinal. Kompetisi semakin mengerucut.
Minggu (4/6/2023), dua laga seru babak perempat final dimainkan. Israel secara mengejutkan bisa membekuk Brasil (3-2), lalu Italia pun tampil impresif atas Kolombia (3-1).
Senin (5/6/2023), dua laga berikutnya dimainkan. Korea Selatan berhasil mengejutkan Nigeria (1-0), Uruguay tampil tangguh atas Amerika Serikat (2-0).
Empat pertandingan tersebut menandai tuntasnya babak perempat final. Ada empat tim yang sudah dipastikan lolos ke babak semifinal Piala Dunia U-20. Yuk disimak!
Daftar Tim di Perempat Final

Berikut daftar tim di perempat final Piala Dunia U-20 2023 selengkapnya:
- Israel
- Amerika Serikat
- Brasil
- Kolombia
- Nigeria
- Italia
- Uruguay
- Korea Selatan
Simak hasil-hasil laga perempat final dan tim yang lolos ke semifinal Piala Dunia U-20 2023 selengkapnya.
Israel 3-2 Brasil

Belum ada tim yang berhasil membendung Israel di Piala Dunia U-20 2023. Brasil pun menjadi korban terbaru mereka.
Israel menang 3-2 kala berhadapan dengan Brasil di perempat final Piala Dunia U-20 2023. Pertandingan ini berlangsung di San Juan Stadium pada Minggu (4/6/2023) dini hari WIB.
Tiga gol Israel dicetak Anan Khalaili, Ariel Shibli dan Dor David Turgeman. Sementara Brasil mendapat gol melalui Marcos Leonardo dan Matheus Nascimento.
Berkat kemenangan ini, Israel berhak melaju ke babak semifinal. Mereka selanjutnya akan melawan pemenang antara Amerika Serikat dan Uruguay.
Kolombia 1-3 Italia

Italia U-20 menumbangkan Kolombia U-20 di perempat final Piala Dunia U-20 2023, Minggu, 4 Juni 2023. Mereka memenangi pertandingan di Estadio San Juan del Bicentenario ini dengan skor 3-1 dan lolos ke semifinal.
Italia unggul 3-0 melalui gol-gol Cesare Casadei menit 9, Tommaso Baldanzi menit 38, dan Francesco Pio Esposito menit 46. Kolombia cuma bisa menipiskan selisih skor lewat gol Johan Torres di menit 49.
Cesare Casadei kembali menunjukkan ketajamannya. Gol kontra Kolombia adalah golnya yang ke-6 di Piala Dunia U-20 2023. Gelandang 20 tahun Reading pinjaman dari Chelsea itu pun tetap memimpin daftar top skor sementara.
Italia lolos ke semifinal. Calon lawannya adalah Korea Selatan U-20 atau Nigeria U-20 yang masih akan bertanding dini hari nanti.
Amerika Serikat 0-2 Uruguay

Laga seimbang antara dua tim sama kuat, tapi kali ini Amerika Serikat harus mengakui ketangguhan Uruguay. Senin (5/6/2023), Uruguay menang dengan skor 2-0.
Pertandingan berjalan sengit dan seimbang. Uruguay dan Amerika Serikat sama-sama mencatatkan 3 shots on target, tapi kali ini percobaan Uruguay jauh lebih efektif.
Dua gol Uruguay dicetak oleh Anderson Duarte di menit ke-21. Lalu Joshua Wynder membuat gol bunuh diri yang merugikan Amerika Serikat di babak kedua (56').
Korea Selatan 1-0 Nigeria

Senin (5/6/2023) dini hari WIB, Korea Selatan berhasil keluar sebagai pemenang dalam laga alot kontra Nigeria. Korsel menang dengan skor tipis 1-0.
Hasil pertandingan ini cukup mengejutkan dan berada di luar prediksi. Betapa tidak, Nigeria difavoritkan sebagai salah satu unggulan juara dalam turnamen kali ini.
Statistik pun membuktikan itu. Nigeria mencatatkan total 21 percobaan tembakan, Korsel hanya 4 tembakan. Namun, gol tunggal Seok-Hyun Choi di menit ke-95 sudah cukup mengantar Korsel ke babak semifinal.
Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Dunia U-20 2023

Dua antara Korea Selatan vs Nigeria dan Amerika Serikat lawan Uruguay melengkapi tuntasnya babak perempat final. Berikut ini daftar tim yang sudah memastikan diri lolos ke babak semifinal Piala Dunia U-20 2023:
- Israel
- Italia
- Korea Selatan
- Uruguay
Top Skor Piala Dunia U-20 2023

6 Gol
Cesare Casadei (Italia)
5 Gol
Marcos Leonardo (Brasil)
4 Gol
Justin Cuero (Ekuador)
Oscar Cortes (Kolombia)
3 Gol
Alejo Veliz (Argentina)
Tomas Angel (Kolombia)
Alan Virginius (Prancis)
Cade Cowell (Amerika Serikat)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Daftar Lengkap Tim Lolos Semifinal Piala Dunia U-20 2023
Piala Dunia 5 Juni 2023, 07:11
-
Daftar Lengkap Tim Lolos Perempat Final Piala Dunia U-20 2023
Piala Dunia 3 Juni 2023, 07:47
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
-
Gerard Pique Yakin Timnas Indonesia Suatu Hari Nanti Bakal Lolos ke Piala Dunia
Tim Nasional 17 November 2025, 16:16
-
3 Makanan Indonesia Terfavorit Jay Idzes: Kelezatannya Bikin Kuliner Italia Pun Kalah
Bolatainment 17 November 2025, 16:10
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR