
Bola.net - Gelandang asing Persebaya Surabaya, Higor Felipe Vidal menjagokan Brasil di Piala Dunia 2022. Dia optimistis tim Samba bisa menjadi kampiun turnamen 4 tahunan tersebut.
Alasan Vidal menjagokan Brasil bukan tanpa alasan. Dia menilai skuad asuhan Tite tersebut punya kekuatan yang lebih baik daripada Piala Dunia edisi sebelumnya.
"Saya percaya Brasil sekarang lebih kuat dari Piala Dunia terakhir. Jadi saya berharap Brasil menjuarai Piala Dunia," kata Higor Vidal.
Higor Vidal juga percaya bahwa Neymar akan menjadi pemain terbaik dalam turnamen 4 tahun itu. Karena dia merupakan pemain yang berkualitas.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Tidak Mudah
Namun, Higor Vidal menilai langkah Brasil tidak akan mudah di Piala Dunia 2022. Karena ada banyak tim yang bisa menjadi pesaing berat Selecao.
Gelandang 26 tahun tersebut menyebut Argentina sebagai rival terberat Brasil. Tapi, dia juga tidak menutup mata terhadap negara lain.
"Argentina (rival terberat), tapi saya pikir Prancis juga Portugal," lanjut pemain kelahiran Campo Largo, Parana, Brasil tersebut.
Argentina Rival Terbesar
Bek Persebaya, Leonardo Silva Lelis juga menjagokan negaranya di Piala Dunia 2022. Tapi, dia menilai Argentina bisa menjadi pesaing terberat untuk meraih gelar tersebut.
"Rival terbesar Argentina, dan kemudian saya pikir Prancis," jelas mantan pemain Persiraja Banda Aceh tersebut.
Sementara berdasarkan pembagian grup Piala Dunia, Brasil dipastikan tidak bertemu klub-klub tersebut di babak penyisihan. Tapi, ada peluang mereka berjumpa di fase berikutnya.
Jangan lupa saksikan Piala Dunia 2022 di SCTV, Indosiar, MOJI, Mentari TV, Nex Parabola dan live streaming di Vidio. Dan ikuti terus berita terbaru Piala Dunia 2022 hanya di Bola.net.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Baca Juga:
- Yuk Tonton Kala Lionel Messi Tertunduk Lesu Setelah Argentina Dikalahkan Arab Saudi
- Profil Salem Al-Dawsari, Penyerang Arab Saudi yang Benamkan Lionel Messi dan Argentina di Piala Duni
- Daftar WAGs Jerman di Piala Dunia 2022: Istri Seksi Ilkay Gundogan sampai Pasangan Hot Mario Gotze
- Hasil Piala Dunia 2022 Argentina vs Arab Saudi: Skor 1-2
- Apes Apa Doyan? 3 Gol Argentina di Babak Pertama Dianulir Karena Offside
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dua Pemain Asing Persebaya Kompak Jagokan Brasil di Piala Dunia 2022
Piala Dunia 22 November 2022, 20:04
-
Termasuk Didier Deschamps, Ini Lima Pelatih Paling Sukses Sepanjang Sejarah Piala Dunia
Piala Dunia 21 November 2022, 21:13
-
Didominasi Penggawa Brasil, Ini 5 Pesepak Bola Paling Sukses di Piala Dunia
Piala Dunia 21 November 2022, 18:39
LATEST UPDATE
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR