Pertandingan berjalan terbuka dan Italia melakukan banyak sekali kesalahan defensif. Hal itu mampu dimanfaatkan oleh Prancis yang sukses meraih kemenangan 3-1.
Pelatih anyar Italia, Giampiro Ventura membuktikan ucapannya untuk melanjutkan kinerja Antonio Conte. Ia memilih dan memainkan mayoritas pemain yang dibawa Conte ke Euro 2016 lalu. Bahkan Graziano Pelle yang kini bermain di Tiongkok pun tetap dipanggil.
Seperti kebanyakan laga persahabatan, kedua pelatih memilih melakukan berbagai eksperimen. Permainan berjalan terbuka dan kedua tim sama-sama menguji kemampuan menyerang mereka sehingga laga berjalan end to end.
Prancis unggul lebih dulu lewat Anthony Martial pada menit ke-17. Paul Poba mengirim umpan ke depan yang salah diantisipasi oleh Giorgio Chiellini. Martial pun bisa bebas menguasai bola dan menaklukkan Buffon dengan cukup mudah.
Namun Italia mampu menyamakan kedudukan empat menit berselang. Eder melakukan penetrasi si sayap kanan. Setelah sukses melewati bek lawan, ia mengirim umpan ke depan kotak penalti. Pelle menguasai bola dan dengan tenang berputar lalu melepas tembakan presisi yang membuat kedudukan menjadi 1-1.
Skor ini tak bertahan lama. Olivier Giroud membawa Prancis kembali unggul pada menit ke-28. Tendangan sudut yang buruk mampu menciptakan kemelut di depan gawang Italia. Pertahanan Italia nampak statis melihat pergerakan bola. Giroud pun bisa mendapatkan bola dan menembakkannya masuk ke gawang Italia. Skor 2-1 ini bertahan sampai babak pertama usai.
Memasuki babak kedua, berbagai pergantian mulai dilakukan oleh masing-masing pelatih. Berbagai skema permainan dicoba dan Italia nampak menjadi semakin sulit mengembangkan permainan.
Layvin Kurzawa akhirnya menutup laga ini dengan skor 3-1 untuk Prancis lewat golnya pada menit ke-81. Mendapat umpan dari Pogba di dalam kotak penalti, Kurzawa melepas tembakan dari sudut super sempit yang sekaligus memastikan kemenangan tim tamu. Laga pun diakhiri dengan skor 3-1.
Susunan Pemain Italia: Buffon, Barzagli, Astori, Chiellini, Candreva, Parolo, De Rossi, Bonaventura, De Sciglio, Pelle, Eder.
Susunan Pemain Prancis: Mandanda, Sidibe, Varane, Koscielny, Kurzawa, Pogba, Matuidi, Payet, Griezmann, Martial, Giroud. (bola/hsw)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Usai Lawan Prancis, Italia Akan Coba Tampil Lebih Baik Kontra Israel
Liga Italia 2 September 2016, 20:24
-
Deschamps: Kegagalan di Euro Jadi Pelajaran Bagi Martial
Liga Inggris 2 September 2016, 18:50
-
Balotelli Pendam Harapan Balik ke Timnas Italia
Liga Italia 2 September 2016, 18:34
-
Lawan Prancis, Chiellini Akui Lakukan Kesalahan
Liga Italia 2 September 2016, 11:00
-
Deschamps Dukung Ventura Sukses Bersama Timnas Italia
Piala Dunia 2 September 2016, 10:30
LATEST UPDATE
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
-
Pelatih Baru Persebaya Bernardo Tavares Waspadai Malut United
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 10:46
-
Mikel Arteta Kembali Gagal Kalahkan Arne Slot
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:25
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 9 Januari 2026, 10:07
-
6 Pelajaran dari Arsenal vs Liverpool: Peluang Emas Terbuang di Emirates
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:48
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25





















KOMENTAR