Bola.net - - Timnas Uruguay akan menghadapi Timnas Prancis di babak delapan besar Piala Dunia 2018. Laga tersebut akan berlangsung pada hari Jumat (6/7) di Stadion Novgorod pada pukul 21.00 WIB dan akan disiarkan langsung oleh Trans TV.
Pertemuan antara kedua kubu dipercaya akan berjalan sengit untuk merebutkan tiket menuju babak semifinal Piala Dunia 2018. Kedua kubu pun sudah pasti akan menurunkan skuat terbaik untuk menembus babak berikutnya.
Uruguay lolos ke babak delapan besar ini setelah mengalahkan Portugal dengan skor 2-1. Kemenangan tersebut cukup mengejutkan melihat posisi Portugal sebagai juara Euro 2016. Namun Edinson Cavani dan Luis Suarez membuat Portugal tak berdaya.
Sementara itu, Prancis lolos ke babak perempat final ini dengan menyingkirkan Argentina dengan skor masif, 4-3. Kylian Mbappe menjadi bintang dalam pertandingan tersebut. Pemain muda PSG tersebut patut dinantikan aksinya ketika menghadapi Uruguay.
Jadwal
Pertandingan antara Uruguay vs Prancis akan berlangsung pada pukul 21.00 WIB. Laga tersebut akan disiarkan langsung oleh Trans TV.
Jumat, 6 Juli 2018
Pukul 21.00 WIB: Uruguay Vs Prancis
Live di Trans TV
Prediksi Susunan Pemain
Uruguay (4-3-1-2): Muslera; Caceres, Gimenez, Godin, Laxalt; Nandez, Torreira, Vecino; Bentancur; Suarez, Cavani/Stuani/ Gomez.
Pelatih: Oscar Tabarez.
Prancis (4-2-3-1): Lloris; Hernandez, Umtiti, Varane, Pavard; Pogba, Kante; Dembele, Griezmann, Mbappe; Giroud.
Pelatih: Didier Deschamps.
Prediksi Skor
Prancis tercatat tak pernah memenangkan pertandingan atas Uruguay di Piala Dunia. Terakhir kali kedua tim bertemu di Piala Dunia yaitu pada tahun 2010 silam yang berakhir dengan skor imbang.
Butuh perjuangan keras untuk kedua tim agar lolos ke babak semifinal. Kemungkinan besar laga antara kedua tim ini akan berlanjut pada babak adu penalti untuk menentukan kemenangan.
Dalam posisi seperti itu, Prancis dipercaya memiliki peluang lolos lebih besar karena pengalaman dan kualitas pemain yang mereka miliki.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pertandingan Uruguay vs Prancis: Skor 0-2
Piala Dunia 6 Juli 2018, 23:07 -
Persaingan Sengit Top Skor Piala Dunia 2018
Piala Dunia 6 Juli 2018, 16:16 -
Fakta-fakta Perempat Final Piala Dunia 2018
Editorial 6 Juli 2018, 15:14 -
Data dan Fakta Piala Dunia 2018: Uruguay vs Prancis
Piala Dunia 6 Juli 2018, 15:12 -
Jadwal Siaran Langsung Uruguay vs Prancis di 8 Besar Piala Dunia 2018
Piala Dunia 6 Juli 2018, 13:52
LATEST UPDATE
-
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03 -
Jadwal Serie A Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:36 -
Incaran Harbolnas 10.10: Kenali Ciri Khas 6 Merek Batik Pria Premium Ini
News 3 Oktober 2025, 16:33 -
Jadwal La Liga Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:16 -
Cek Jadwal dan Live Streaming LaLiga 2025/26 Minggu Ini: di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:10 -
Prediksi Napoli vs Genoa 5 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:06 -
Saksikan dan Nonton LaLiga 2025/26 Sevilla vs Barcelona, Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:02
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR