Bola.net - - Sebagian publik memprediksi bahwa Kolombia akan menjadi ujian berat pertama bagi Inggris di Piala Dunia 2018 ini. Dan eks pemain Chelsea, Dennis Wise, juga memiliki pendapat yang sama dengan prediksi tersebut.
Inggris berhasil lolos ke babak 16 besar dengan torehan positif di fase grup, di mana mereka mencatatkan dua kemenangan serta satu kekalahan. Tetapi, dua kemenangan tersebut diraihnya dari dua tim kuda hitam, yakni Panama serta Tunisia.
Satu kekalahan yang diraih oleh pasukan Gareth Southgate itu ialah dari Belgia, yang memiliki materi yang hampir sebanding dengan The Three Lions. Maka dari itu, masih banyak orang yang meragukan kemungkinan Inggris menjuarai kompetisi bergengsi itu.
Tim yang Mengkhawatirkan
"Saya melihat tim yang tersisa dan saya pikir Kolombia adalah tim yang paling saya khawatirkan, jujur saja," ujar Wise kepada Sky Sports News.
"Mereka punya potensi yang bagus, kualitas bagus. Mereka punya Juan Cuadrado, mereka punya James Rodriguez, yang merupakan pemain luar biasa, dan Radamel Falcao," lanjutnya.
Peluang Bagus ke Semifinal
"Mereka adalah tim yang tidak memulai dengan baik saat melawan Jepang, tapi itu karena mereka punya pemain yang diusir keluar lapangan setelah tiga menit," tambahnya.
"Tapi setelah itu, mereka terus tumbuh dan tumbuh. Bila mereka bisa melewati tim Kolombia ini, maka saya pikir kami punya peluang yang bagus untuk berjalan setidaknya ke semi-final," pungkasnya.
Kolombia melaju ke babak 16 besar dengan status sebagai juara grup H. Sama seperti The Three Lions, Kolombia juga mencatatkan torehan dua kali kemenangan dan satu kekalahan di sepanjang fase grup.
Saksikan Juga Video Ini
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Welbeck Optimis Inggris Bisa Tumpas Kolombia
Piala Dunia 2 Juli 2018, 21:46 -
Kiper Kolombia: Kami Tak Takut dengan Inggris!
Piala Dunia 2 Juli 2018, 15:56 -
Kalau Bisa Lewati Kolombia, Inggris Bisa Melaju Jauh
Piala Dunia 2 Juli 2018, 15:22 -
Owen: Jangan Hidup dengan Penyesalan, Inggris!
Piala Dunia 2 Juli 2018, 12:49 -
Laju Inggris Masih Bagus Meski Dikalahkan Belgia
Piala Dunia 2 Juli 2018, 09:52
LATEST UPDATE
-
Diikuti 8 Tim, Saksikan Keseruan Final Four Livoli Divisi Utama 2025 Eksklusif di MOJI
Voli 4 Oktober 2025, 17:07 -
Liverpool Harus Perbaiki Performa Tandang untuk Bisa Bersaing di Semua Kompetisi
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:52 -
Real Madrid Temukan Duet Emas Baru: Mbappe dan Guler
Liga Spanyol 4 Oktober 2025, 16:43 -
Duel Panas Chelsea vs Liverpool di Stamford Bridge, Ujian Berat untuk The Reds
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:19 -
Jadwal Live Streaming MotoGP Indonesia 2025 di Vidio, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Jadwal Lengkap MotoGP Mandalika 2025, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Link Live Streaming MotoGP 2025, Jangan Lupa Dukung Rider Jagoanmu!
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11
-
Manchester United Disebut Butuh Gareth Southgate, Bukan Pelatih Jangka Pendek
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:10 -
Update Klasemen Pembalap Asia Talent Cup 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 15:54
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR