Bola.net - Hasil memuaskan diraih Wales dalam laga play-off Kualifikasi Piala Dunia 2022, Minggu (5/6/2022). Melawan Ukraina di Cardiff City Stadium, Gareth Bale dkk sukses keluar sebagai pemenang dengan skor tipis 1-0.
Kemenangan ini membuat Wales menjadi tim terakhir yang dipastikan ikut dalam ajang Piala Dunia 2022. Kompetisi itu sendiri nantinya digelar di Qatar mulai bulan November hingga Desember.
Ukraina sedikit lebih dominan di pertandingan kali ini. Namun pada menit ke-34, tendangan bebas Gareth Bale memaksa Andriy Yarmolenko memasukkan bola ke gawang sendiri dan membuat Wales unggul 1-0.
Tentu, Ukraina melakukan segala cara untuk menyamakan skor. Sayang peluang mereka selalu kandas. Sama halnya dengan Wales dalam upayanya menggandakan keunggulan. Skor 1-0 bertahan sampai akhir laga.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Man of the Match
Seperti yang telah dijelaskan, berbagai macam upaya Ukraina untuk mengejar ketertinggalan selalu kandas. Salah satu faktor yang membuat itu bisa terjadi adalah kiper Wales yang kini bermain untuk Burnley, Wayne Hennnessey.
Penampilannya di bawah mistar gawang benar-benar membuat lini depan Ukraina frustrasi. Ukraina mencatatkan 22 tembakan selama pertandingan berjalan, sembilan di antaranya berhasil menemui sasaran, tapi dihentikan oleh Hennessey.
Melakukan sembilan penyelamatan dalam satu pertandingan bukan perkara mudah. Jadi bukan sesuatu yang mengherankan kalau Whoscored memberikan rating 8.9 untuk kiper berusia 35 tahun tersebut dan menobatkannya sebagai man of the match.
Berkat kemenangan 1-0 ini, Wales berhak ikut berangkat ke Qatar untuk bermain di Piala Dunia 2022. Mereka tergabung dalam Grup B yang dihuni oleh Inggris, Iran, beserta Amerika Serikat.
(Whoscored)
Baca Juga:
- Hasil Play-off Kualifikasi Piala Dunia 2022: Ukraina Kandas, Wales Menuju Qatar
- Bocoran Luis Enrique, De Gea Bukan Kiper Utama Spanyol?
- Berstatus Juara Euro 2020, Mengapa Italia Tak Dapat Tiket Lolos Otomatis ke Piala Dunia 2022?
- Hasil Play-off Kualifikasi Piala Dunia 2022: Ukraina Sukses Kalahkan Skotlandia
- Membandingkan Chris Smalling dan Bek Timnas Inggris Lain: Lebih Baik dari Harry Maguire?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Catat Sejarah! Wales ke Piala Dunia Pertama dalam 64 Tahun
Piala Dunia 6 Juni 2022, 10:22
-
Man of the Match Wales vs Ukraina: Wayne Hennessey
Piala Dunia 6 Juni 2022, 02:22
-
Prediksi Wales vs Ukraina 5 Juni 2022
Piala Dunia 4 Juni 2022, 16:01
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR