
Bola.net - Playmaker timnas Belgia, Eden Hazard menatap Piala Dunia 2022 dengan optimistis. Ia bertekad membuktikan kepada dunia bahwa ia jauh dari kata habis.
Hazard memang dikenal sebagai salah satu pemain terbaik yang dimiliki Belgia saat ini. Ia kerap menjadi pembeda bagi The Red Devils berkat performanya yang ciamik.
Namun tiga tahun terakhir, Hazard mengalami situasi yang sulit. Semenjak pindah ke Real Madrid ia rentan terkena cedera dan performanya tidak konsisten, sehingga banyak yang menganggap sang penyerang sudah habis.
Hazard tidak menampik bahwa ada penurunan dalam performanya. "Ya, saya bisa bilang bahwa kondisi saya sudah berbeda dengan kondisi saya di Piala Dunia 2018," buka Hazard kepada L'Equipe.
Baca komentar lengkap sang playmaker di bawah ini.
Alami Penurunan
Hazard tidak malu mengakui bahwa ada penurunan dalam performanya. Ia mengakui ada sesuatu yang membuatnya tidak bisa tampil sebagus empat tahun yang lalu.
"Saya mungkin tidak menunjukkan ini di publik, namun saya sangat menderita karena kondisi saya saat ini. Baik fisik maupun mental saya saat ini sudah menurun dan saya tidak malu mengakui itu," ujar Hazard.
"Di tahun 2018 saya rasa saya masuk dalam 10 pemain terbaik dunia. Apakah saya bisa kembali ke level itu? Saya rasa tidak."
Masih Bisa Jadi Pembeda
Meski mengakui bahwa performanya telah menurun, Hazard menolak disebut sudah habis.
Ia menyebut bahwa ia akan bekerja keras di Piala Dunia 2022 untuk membuktikan bahwa ia belum habis.
"Saya tahu bahwa saya belum habis. Saya tahu bahwa saya masih bisa melakukan banyak hal yang luar biasa dan saya akan mencoba melakukan itu di Piala Dunia ini," ia menandaskan.
Laga Perdana
Hazard dan Belgia tergabung di grup F Piala Dunia 2022. Mereka akan memainkan pertandingan perdana mereka pada hari Kamis (24/11/2022) dini hari nanti.
Mereka akan berhadapan dengan wakil Amerika Utara, Kanada.
Jangan lupa saksikan Piala Dunia 2022 di SCTV, Indosiar, MOJI, Mentari TV, Nex Parabola dan live streaming di Vidio. Dan ikuti terus berita terbaru Piala Dunia 2022 hanya di Bola.net.
Klasemen Grup F Piala Dunia 2022
(L'Equipe)
Baca Juga:
- Piala Dunia 2022, Hasrat Neymar untuk Sempurnakan Karir Sebagai Pesepakbola
- Karim Benzema Cedera, Didier Deschamps Panggil Striker Manchester United Ini?
- Benzema Cedera, Didier Deschamps: Saya Sedih, Tapi Kami Tetap Optimististis!
- Brenden Aaronson Dianggap 'Nyawa' Timnas Amerika Serikat di Piala Dunia 2022
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Menolak Disebut Habis, Eden Hazard Siap Buktikan Diri di Piala Dunia 2022
Piala Dunia 20 November 2022, 14:00
-
Real Madrid Ramaikan Perburuan Milan Skriniar
Liga Spanyol 20 November 2022, 10:20
-
Pochettino Yakin Bisa Jadi Pelatih MU atau Real Madrid Suatu Saat Nanti
Liga Inggris 19 November 2022, 22:34
-
Rodrygo: Main Bareng Neymar di Piala Dunia 2022 Adalah Mimpi yang Jadi Kenyataan!
Piala Dunia 19 November 2022, 06:47
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
-
Hasil Lecce vs Roma: I Giallorossi Sukses Curi 3 Poin di Via del Mare
Liga Italia 7 Januari 2026, 03:57
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:05
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 8 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR