
Bola.net - Belum diketahui negara mana yang akan bertanding di partai final Piala Dunia U-17 2023. Meski begitu, tiketnya sudah sold out.
Piala Dunia U-17 2023 baru akan memasuki babak semifinal pada Selasa (28/11). Empat tim terbaik yang bakal memperebutkan tiket ke partai puncak yaitu Argentina, Jerman, Prancis, dan Mali.
Partai final Piala Dunia U-17 2023 akan digelar pada 2 Desember 2023 di Stadion Manahan, Solo. Sebanyak belasan ribu tiket disiapkan panitia untuk pertandingan puncak dan semuanya ludes terjual.
"Panitia Pelaksana Lokal (LOC) Piala Dunia FIFA U-17 2023 memastikan tiket nonton pertandingan Final Piala Dunia U-17 telah habis terjual," tulis PSSI di lamannya, Senin (27/11).
"Panitia menyediakan sebanyak 11 ribuan tiket untuk laga final digelar Jumat 2 Desember 2023 di Stadion Manahan, Kota Solo, Jawa Tengah," tambah PSSI.
Sediakan Tiket Komplimen
Sementara itu, Head of Marketing and Commercial LOC Piala Dunia U-17 2023, Marsal Masita mengatakan, pihaknya juga menyediakan tiket komplimen khusus bagi sponsor FIFA dan para undangan. Jumlahnya ribuan.
"Kami akan pastikan tiket komplimen sekitar lima ribuan tiket final," imbuhnya.
Adapun di babak semifinal Piala Dunia U-17 2023, Argentina akan menghadapi Jerman. Sementara Prancis bersua Mali.
Dua pertandingan semifinal tersebut juga akan digelar di Stadion Manahan. Duel Argentina versus Jerman kick-off pukul 15.30 WIB, sedangkan laga Prancis kontra Mali dimulai jam 19.00 WIB.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- Jelang Semifinal Piala Dunia U-17 2023, Mali dan Prancis Saling Lempar Psywar
- Link Live Streaming Semifinal Piala Dunia U-17: Argentina Vs Jerman di Vidio, 28 November 2023
- Timnas Prancis U-17 Berharap pada Paul Argney di Semifinal Piala Dunia U-17 2023
- Ngeri Bos! Pelatih Mali Pede Bisa Bantai Prancis 10-0 di Semifinal Piala Dunia U-17 2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Negara yang Bertanding Belum Ada, Tiket Final Piala Dunia U-17 2023 Sudah Sold Out!
Piala Dunia 27 November 2023, 21:11
-
Terekam Jejak Digital, Presiden Persiraja Tidak Patuhi Hukuman Komdis PSSI?
Bola Indonesia 27 November 2023, 18:58
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Bournemouth vs Arsenal: Declan Rice
Liga Inggris 4 Januari 2026, 04:05
-
Prediksi Inter vs Bologna 5 Januari 2026
Liga Italia 4 Januari 2026, 02:45
-
Juventus vs Lecce: Pemain Terbaik dan Terburuk di Allianz Stadium
Liga Italia 4 Januari 2026, 02:37
-
Man of the Match Juventus vs Lecce: Wladimiro Falcone
Liga Italia 4 Januari 2026, 02:27
-
Hasil Sassuolo vs Parma: Jay Idzes Gagal Bantu Neroverdi Raih Poin Penuh
Tim Nasional 4 Januari 2026, 01:13
-
Prediksi Man City vs Chelsea 5 Januari 2026
Liga Inggris 4 Januari 2026, 00:30
-
BRI Super League: Kuota Penonton Persik vs Persib Dibatasi
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 22:44
-
Prediksi BRI Super League, Bali United vs Arema FC 4 Januari 2026
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 22:31
-
Prediksi Real Madrid vs Real Betis 4 Januari 2026
Liga Spanyol 3 Januari 2026, 22:15
-
Prediksi Fulham vs Liverpool 4 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 22:00
-
Prediksi BRI Super League, PSIM Yogyakarta vs Semen Padang 4 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 21:35
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43
























KOMENTAR