
Bola.net - Timnas Prancis membuktikan mental juara mereka saat melakoni laga perdana Piala Dunia 2022 lawan Australia pada Rabu (23/11/2022) dini hari WIB. Prancis yang sempat tertinggal satu gol, berhasil comeback dengan mencetak empat gol.
Comeback ini menjadi bukti bahwa Prancis bukanlah tim yang pantang menyerah. Kemenangan 4-1 juga menjadi sinyal bahwa Les Bleus sangat serius mengusung misi mempertahankan gelar juara Piala Dunia.
Menanggapi comeback tersebut, Hugo Lloris merasa bahwa timnya layak mendapatkan pujian atas reaksi cepat yang dilakukan. Meskipun begitu, Lloris yang kebobolan satu gol juga tidak merasa puas dan akan bermain lebih baik lagi.
“Saya pikir Kami (Prancis) mendapat pujian atas reaksi yang baik, Kami melangkah dan mulai mengendalikan permainan (setelah kebobolan). Kami senang dengan kinerja (kemenangan) ini tetapi Kami tahu kami harus meningkatkan pertandingan demi pertandingan,” terang Lloris dikutip dari 90 Min.
Ketenangan Adalah Kunci

Hugo Lloris menjelaskan bahwa ketenangan adalah kunci Prancis untuk mengejar ketertinggalan dari Australia. Ketenangan para penggawa Prancis itu akhirnya mampu membawa Les Bleus meraih kemenangan penting di Fase Grup D Piala Dunia 2022.
"Kuncinya adalah tetap tenang setelah tertinggal. Kami memiliki banyak pemain muda tetapi Kami memiliki beberapa yang berpengalaman sehingga kami memiliki perpaduan yang baik, Kami dapat merasakannya (perpaduan itu) di lapangan,” ujar Lloris.
Dengan kemenangan ini, Prancis berhasil menjadi pemuncak klasemen Grup D sementara di atas Denmark dan Tunisia yang bermain imbang. Di laga kedua, Prancis akan berhadapan dengan lawan terberatnya di Grup D, Denmark.
“Ini (kemenangan) adalah satu langkah yang sangat bagus menuju Piala Dunia (2022) ini dan sekarang Kami akan fokus mempersiapkan diri menghadapi Denmark.” Tambah Lloris.
Jangan lupa saksikan Piala Dunia 2022 di SCTV, Indosiar, MOJI, Mentari TV, Nex Parabola dan live streaming di Vidio. Dan ikuti terus berita terbaru Piala Dunia 2022 hanya di Bola.net.
Klasemen Grup D Piala Dunia 2022
Sumber: 90 Min
Penulis: Ahmad Daerobby
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ada Nama Messi, Ini 5 Pemain dengan Kualitas Peluang Tertinggi di Piala Dunia 2022
Piala Dunia 23 November 2022, 21:10
-
Zinedine Zidane Tangani Prancis Setelah Piala Dunia 2022?
Piala Dunia 23 November 2022, 20:20
-
Cedera ACL, Timnas Prancis Tanpa Lucas Hernandez pada Lanjutan Piala Dunia 2022
Piala Dunia 23 November 2022, 15:16
-
Penggawa Timnas Prancis Panen Rekor Usai Kalahkan Australia 4-1
Piala Dunia 23 November 2022, 09:26
-
Termasuk Olivier Giroud, 4 Pemain yang Cetak Brace di Matchday Pertama Piala Dunia 2022
Piala Dunia 23 November 2022, 09:14
LATEST UPDATE
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
-
West Ham vs Nottingham Forest: Keterpurukan West Ham di Premier League 2025/26
Liga Inggris 7 Januari 2026, 08:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR