Bola.net - - Mohamed Salah diyakini oleh sebagian publik akan menjadi kunci bagi Mesir kala menghadapi Rusia di laga lanjutan grup A Piala Dunia 2018, Rabu (20/6) mendatang. Pelatih Rusia, Stanislav Cherchesov, siap melakukan segalanya untuk menghentikannya.
Sang tuan rumah berhasil mengundang decak kagum dari para penikmat sepakbola setelah menang telak 5-0 atas Arab Saudi di laga pembuka. Dengan perolehan itu, otomatis Aleksandr Golovin dkk memuncaki klasemen grup sementara.
Di sisi lain, Mesir harus puas bertengger di posisi tiga karena mengalami kekalahan tipis atas Uruguay 0-1. Tetapi di partai itu, Mo Salah tidak diturunkan karena masih belum pulih total dari cederanya.
Percaya Kepada Pemainnya

"Apa yang bisa saya bilang? Saya percaya kepada tim. Saya percaya dengan para pemain dan saya akan memberi anda jawaban yang sederhana," ujar Cherchesov dalam konferensi persnya, seperti yang dikutip dari Goal.
"Kami telah siap dan akan melakukan ini," lanjutnya.
Tidak Akan Seperti Ramos

"Apakah seseorang akan bersikap seperti Ramos? Saya tidak paham dengan pertanyaan itu," tambahnya.
"Saya melihatnya memegang trofi Liga Champions dan besok tidak akan ada trofi. Saya yakin bahwa Ramos tidak melakukannya dengan sengaja. Ini adalah olahraga dengan sentuhan, dan yang saya pahami, tidak ada yang mencederai seseorang dari tim lain dengan sengaja," pungkasnya.
Jika mampu memenangkan laga ini, Rusia akan mempertahankan posisinya di puncak dan berpeluang besar untuk lolos fase grup. Dan kekalahan akan membuat Mesir harus pulang lebih dulu dari pagelaran bergengsi ini.
Saksikan Juga Video Ini

TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rusia Akan Lakukan Segalanya untuk Hentikan Salah
Piala Dunia 18 Juni 2018, 23:34
-
Ramos: Ronaldo Sudah Biasa Menjatuhkan Dirinya Sendiri
Piala Dunia 16 Juni 2018, 06:19
-
Portugal vs Spanyol, Ramos Berharap Ronaldo Main Buruk
Piala Dunia 15 Juni 2018, 13:30
-
Pelatih Baru, Spanyol Masih Sama
Piala Dunia 15 Juni 2018, 11:30
-
Spanyol Harus Secepatnya Move On
Piala Dunia 15 Juni 2018, 04:28
LATEST UPDATE
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
-
Battle of WAGs Liga Inggris 2025/2026: Arsenal vs Liverpool
Bolatainment 8 Januari 2026, 19:55
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR