Gol telat di menit akhir pertandingan yang dicetak Jesus Navas sudah cukup untuk membawa La Roja melaju ke perempat final bersama Italia. Del Bosque memuji permainan anak asuhnya dan juga dua penampilan pemain pengganti, Cesc Fabregas dan Jesus Navas.
"Ini adalah laga yang berat," ucap Del Bosque kepada Telecinco. "Mereka (Kroasia) bermain dengan sangat bertahan dan tidak memberikan kami banyak ruang. Fabregas masuk untuk memberikan kami tenaga baru di lini tengah dan Navas memberikan variasi baru di lini serang," imbuh Del Bosque.
Mantan pelatih Real Madrid ini juga menegaskan jika kemenangan dari Kroasia juga membuyarkan skenario bermain imbang 2-2 yang dihembuskan sebelumnya. Dengan bermain imbang 2-2 atau lebih, maka Spanyol dan Kroasia memastikan diri lolos ke babak 8 besar dan membuat Italia tersingkir.
"Kami bermain dengan melepas beban adanya skenario bermain imbang. Isu itu lebih kepada tekanan dibandingkan keuntungan bagi kami," ucap pelatih berusia 61 tahun ini menegaskan. "Kemenangan ini tentu akan bagus bagi kami, tetapi skenario hasil imbang ini membuat kami sedikit lebih bingung."
Spanyol masih harus menunggu laga final Grup D untuk menentukan siapa yang akan menjadi lawan mereka di babak perempat final nanti. [initial]
PIALA EROPA - Bilic: Spanyol Kini Tak Lagi Menakutkan (tel/mac)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
'Prancis Butuh Pemain Seperti Xavi'
Piala Eropa 19 Juni 2012, 23:06
-
Rakitic: Jiwa Saya Terlepas Karena Spanyol
Piala Eropa 19 Juni 2012, 20:30
-
Iniesta: Kroasia Membuat Spanyol Menderita
Piala Eropa 19 Juni 2012, 17:05
-
Bonucci: Italia Tersiksa Hingga Menit Akhir
Piala Eropa 19 Juni 2012, 16:13
-
Navas: Spanyol Buktikan Tidak Ada 'Main Mata'
Piala Eropa 19 Juni 2012, 15:45
LATEST UPDATE
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
-
Pelatih Baru Persebaya Bernardo Tavares Waspadai Malut United
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 10:46
-
Mikel Arteta Kembali Gagal Kalahkan Arne Slot
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:25
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 9 Januari 2026, 10:07
-
6 Pelajaran dari Arsenal vs Liverpool: Peluang Emas Terbuang di Emirates
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:48
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 9 Januari 2026
Voli 9 Januari 2026, 09:43
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52


























KOMENTAR