Bola.net - - Jerman Hajar Rusia Tiga Gol
Jerman sukses meraih hasil positif usai menghajar Rusia tiga gol tanpa balas dalam laga persahabatan internasional yang digelar di Red Bull Arena, Leipzig, Jumat (16/11) dini hari WIB.
Tiga gol kemenangan Jerman semua lahir di babak pertama, masing-masing lewat aksi Leroy Sane, Niklas Sule, dan Serge Gnabry.
Hasil ini tentu menjadi modal apik bagi Jerman untuk menjemput laga penentuan di ajang UEFA Nations League melawan Belanda pekan depan.
Babak Pertama
Bertindak sebagai tuan rumah, Jerman langsung berusaha menggebrak sejak menit pertama. Sayang beberapa peluang yang didapat masih belum mampu membuahkan hasil.
Laga baru berjalan delapan menit, Sane sudah membuka keunggulan Jerman memanfaatkan assist yang diberikan Gnabry.
Sane memiliki peluang emas untuk mencetak gol keduanya di menit ke-23. Sayang sundulannya masih bisa diamankan penjaga gawang Andrey Lunev.
Dua menit berselang, Jerman benar-benar menggandakan keunggulan mereka berkat gol Sule. Berawal dari skema sepak pojok, Sule melakukan kontrol di kotak penalti sebelum melepas tembakan untuk membobol gawang Lunev.
Jerman makin menjauh setelah Gnabry mencetak gol ketiga tuan rumah di menit ke-40. Menerima umpan terobosan cantik dari Kai Havertz, pemain Bayern Munchen itu dengan tenang menaklukkan Lunev. Skor 3-0 untuk keunggulan Jerman bertahan hingga turun minum.
Babak Kedua
Kembali dari kamar ganti, Rusia mencoba lebih berani keluar menyerang. Sayang peluang Daler Kuzyaev di awal babak kedua masih gagal menghasilkan gol.
Jerman memiliki beberapa kesempatan untuk memperbesar keunggulan sepanjang babak kedua. Namun penyelesaian akhir dari anak asuh Joachim Low kurang maksimal.
Tak ada gol sama sekali yang bisa diciptakan kedua tim di babak kedua. Skor 3-0 untuk kemenangan Jerman tetap bertahan hingga laga usai.
Susunan Pemain
Jerman: Neuer; Ginter, Sule, Rudiger (Tah 61'); Kehrer, Kimmich, Havertz (Rudy 65'), Hector (Schulz 70'); Gnabry (Muller 73'), Werner (Brandt 65'), Sane (Goretzka 77').
Rusia: Lunev; Nababkin (Semenov 79'), Neustadter, Dzhikiya, Rausch (Kudryashov 73'); Gazinsky, Kuzyaev (Kambolov 71'); Ionov (Poloz 75'), Yerokhin, Aleksey Miranchuk (Anton Miranchuk 61'); Ari (Zabolotny 55').
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pertandingan Inggris vs Amerika Serikat: Skor 3-0
Bola Dunia Lainnya 16 November 2018, 05:45
-
Hasil Pertandingan Kroasia vs Spanyol: Skor 3-2
Piala Eropa 16 November 2018, 05:06
-
Hasil Pertandingan Belgia vs Islandia: Skor 2-0
Piala Eropa 16 November 2018, 04:54
-
Hasil Pertandingan Jerman vs Rusia: Skor 3-0
Piala Eropa 16 November 2018, 04:41
-
Hasil Pertandingan Celta Vigo vs Real Madrid: Skor 2-4
Liga Spanyol 12 November 2018, 04:56
LATEST UPDATE
-
PSM vs Bali United: Tekad Pasukan Ramang Hentikan Tren Buruk
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 07:44
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:41
-
Man of the Match Milan vs Genoa: Lorenzo Colombo
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:11
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Real Madrid vs Atletico Madrid: Federico Valverde
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 07:04
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
-
Hasil Arsenal vs Liverpool: Saling Tekan, Gol Tak Kunjung Datang
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:04
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR