
Bola.net - - Timnas Belanda meraih hasil bagus saat berjumpa Jerman di UEFA Nations League, Selasa (20/11) dini hari WIB. Sempat tertinggal dua gol lebih dulu, Der Oranje mampu membalas dan membuat skor akhir menjadi imbang 2-2.
Dua gol yang membobol gawang Belanda terjadi pada menit ke-9 dan 19 oleh Timo Werner dan Leroy Sane. Belanda tidak mampu membalas pada gol hingga babak pertama usai. Tapi, tim arahan Ronald Koeman tersebut bangkit di babak kedua.
Lima menit sebelum laga usai, Belanda mampu mencetak dua gol pada laga yang digelar di VELTINS-Arena tersebut. Gol pertama dicetak oleh Quincy Promes pada menit ke-85 dan Virgil van Dijk menit ke-90.
Virgil van Dijk tentu saja sangat senang dengan hasil yang didapatkan. Apalagi, Belanda akan melaju ke semifinal UEFA Nations League. Tapi, dia tidak menampik jika hasil yang diraih adalah karena keberuntungan.
Faktor Beruntung
Menurut Virgil van Dijk, Belanda tidak bermain dengan bagus di babak pertama. Terutama pada menit-menit awal. Hal itu yang membuat mereka kebobolan dua gol. Tapi, ada banyak resiko yang diambil di babak kedua dan hasilnya positif.
"Tentu saja kami harus tetap percaya pada hasilnya. Tapi, jujur saya akui bahwa babak pertama kami tidak bermain bagus. Kami tidak punya solusi dari cara bermain mereka. Kami lebih mengontrol di babak kedua dan itu tidak cukup baik," buka Van Dijk.
"Kami memasukkan Luke de Jong dan setelah itu kami mulai mengambil resiko. Menurut saya, adil untuk mengatakan bahwa kami cukup beruntung bisa mencetak dua gol. Tapi, itulah sepakbola," tandasnya dikutip dari Four Four Two.
Virgil van Dijk Merasa Bangga
Belanda sejatinya tidak menjadi unggulan pada ajang UEFA Nations League 2018 ini. Apalagi, mereka sebelumnya absen di Piala Dunia 2018. Tapi, dengan hasil yang diraih, Virgil van Dijk tidak menampik jika dia dan pemain lain harus bangga.
"Ini adalah hasil yang fantastis karena kami memimpin grup. Apalagi kami berada di grup yang sama dengan Jerman dan Prancis. Kami patut berbangga dengan hasil yang sudah kami capai," tandas pemain Liverpool tersebut.
Berita Video
Pebalap wanita van Amersfoort, Sophia Floersch, selamat dari kecelakaan maut pada ajang Formula 3 yang digelar di Macau, China, Minggu (18/11/2018).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kekecewaan Leroy Sane Gagal Kalahkan Belanda
Piala Eropa 20 November 2018, 10:37
-
Ronald Koeman: Belanda Tunjukkan Karakternya
Piala Eropa 20 November 2018, 10:04
-
Imbangi Jerman, Belanda Akui Hanya Beruntung
Piala Eropa 20 November 2018, 09:07
-
Hasil Pertandingan Jerman vs Belanda: Skor 2-2
Piala Eropa 20 November 2018, 04:49
-
Jerman Terpuruk, Taktik Guardiola Dituding Sebagai Biangnya
Piala Eropa 19 November 2018, 03:00
LATEST UPDATE
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR