
Bola.net - - Gelandang Timnas Serbia, Sergej Milinkovic-Savic mengaku terkejut mengetahui Jose Mourinho menonton pertandingan Tim Nasional Serbia baru-baru ini. Sang gelandang mengaku tersanjung karena pelatih sekelas Mourinho datang menyaksikan negaranya bertanding.
Pada musim panas kemarin, nama Milinkovic-Savic cukup santer dirumorkan merapat ke MU. Ia disebut menjadi salah satu pemain idaman Jose Mourinho untuk lini tengahnya.
Meski rumor itu sempat meredup, isu ketertarikan Mourinho pada sang gelandang kembali terpantik baru-baru ini. Pelatih asal Portugal itu tertangkap kamera tengah menonton pertandingan Serbia melawan Montenegro, di mana ia dirumorkan ingin menonton aksi SMS secara langsung.
Sang gelandang sendiri mengaku senang bahwa Mourinho menonton pertandingannya. "Pertama-tama, saya harus tegaskan bahwa saya masih pemain Lazio," buka Milinkovic-Savic seperti yang dikutip Goal International.
Baca komentar lengkap sang pemain di bawah ini.
Tersanjung
Milinkovic-Savic sendiri tidak menyangka jika Jose Mourinho datang untuk menonton langsung pertandingan Timnas Serbia.
Ia merasa terhormat jika permainan timnya diawasi dan ditonton langsung oleh pelatih sekelas Mourinho.
"Saya benar-benar senang bahwa pelatih sekaliber Mourinho datang untuk menyaksikan pertandingan kami."
Tidak Yakin
Pada kesempatan yang sama, SMS juga menepis anggapan bahwa Mourinho tengah mengamati dirinya, karena menurutnya ada pemain lain yang mungkin di amati sang pelatih.
"Jika dia [Mourinho] memberikan kesan tidak sepakat dengan starting line up kami, maka itu bukanlah karena saya."
"Mungkin dia kesini bukan untuk mengamati saya, tetap mengamati pemain lain. Saya membaca banyak rumor bahwa dia datang ke sini untuk menonton saya bermain, namun rumor-rumor itu tidak ada artinya." tandasnya.
Perpanjang Kontrak
United sendiri berada dalam posisi yang kurang baik untuk mendapatkan SMS, karena sang pemain baru saja memperpanjang kontraknya di Lazio baru-baru ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ini Yang Kurang Dari Manchester United Menurut Eric Cantona
Liga Inggris 13 Oktober 2018, 21:45
-
Hazard: Jika Menang, Mourinho Adalah Pelatih Terbaik
Liga Inggris 13 Oktober 2018, 21:30
-
Zlatan Ibrahimovic Tidak Akan Pulang ke MU Karena Hal Ini
Liga Inggris 13 Oktober 2018, 21:15
-
Inter Milan Benarkan Ingin Perpanjang Kontrak Mauro Icardi
Liga Italia 13 Oktober 2018, 20:15
-
Eric Bailly Tidak Akan Tinggalkan MU di Bulan Januari
Liga Inggris 13 Oktober 2018, 20:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
-
Visi Darren Fletcher untuk Manchester United: Kembalikan DNA Setan Merah!
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:50
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR