Bola.net - - Eden Hazard turut berkomentar soal situasi sulit yang menyerang Jose Mourinho di Manchester United saat ini. Meski Mourinho sedang kesulitan, Hazard berani menjamin bahwa Mourinho adalah salah satu pelatih terbaik di dunia yang diidamkan pemain mana pun.
Hazard pernah merasakan langsung magis Mourinho saat masih melatih Chelsea. Kala itu, Mourinho sukses membawa Chelsea menjuarai Premier League 2014/15. Namun, di musim berikutnya Mourinho dipecat karena Chelsea berakhir di posisi kesepuluh klasemen akhir.
Ternyata, salah satu penyesalan terbesar Hazard adalah tak bisa bekerja lagi di bawah Mourinho. Dia merasa Mourinho sebenarnya pelatih hebat, hanya saja Mourinho memiliki cara-cara tersendiri yang tidak seperti pelatih lain.
Uniknya, jika menang, Hazard menjamin Mourinho adalah pelatih terbaik. Baca penjelasan selengkapnya di bawah ini:
Menyesal
Menurut Hazard, salah satu penyebab Chelsea terpuruk adalah para pemain sendiri, bukan hanya Mourinho. Dia menyesal karena harus berpisah dengan Mourinho karena musim sebelumnya sukses meraih gelar juara.
"Musim terakhir di bawah Mourinho tidak berjalan baik. Kami tidak menang, kami tenggelam dalam rutinitas buruk, terus berlatih tanpa bersenang-senang, memang lebih baik bagi semua pihak untuk mengakhiri kolaborasi itu," buka Hazard kepada independent.
"Saya tidak menyesali banyak hal dalam karier saya, tetapi salah satunya adalah saya tak lagi bisa bekerja dengan Mourinho di Chelsea lagi. Kami memiliki tim hebat untuk meraih banyak penghargaan, tetapi kami berakhir dalam lingkaran negatif."
Karakter Mourinho

Lebih lanjut, soal Mourinho yang gemar mengkritik pemain di depan media, Hazard meyakini itu adalah hal biasa. Karakter Mourinho memang seperti itu. Namun, jika timnya menang, Mourinho adalah pelatih terbaik yang dapat dibayangkan.
"Jika hasilnya buruk, dia mulai mengkritik para pemainnya - anda tahu itu, tetapi setelah itu saya bisa menerimanya, itu adalah bagian dari karakter dia."
"Jika anda menang, Mourinho adalah pelatih terbaik yang bisa anda bayangkan. Dia jadi teman anda - anda bisa melakukan apa pun. Ingin libur sehari? Dia memberi anda dua hari," sambung Hazard.
"Jika semuanya berjalan baik, Mourinho memandang sepak bola seperti saya: dengan ketenangan. Bahkan citranya sebagai pelatih yang sangat defensif tidak terlalu buruk."
Berita Video
Gol Perdana Usain Bolt di Laga Resmi Bawa Central Coast Mariners Menang
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Real Madrid Bisa Gagal Datangkan Eden Hazard Karena Hal Ini
Liga Inggris 13 Oktober 2018, 22:45
-
Ini Petuah Andriy Shevchenko Agar Alvaro Morata Kembali Tajam
Liga Inggris 13 Oktober 2018, 22:15
-
Sarri: Hazard Tak Sadar Betapa Hebatnya Dia
Liga Inggris 13 Oktober 2018, 22:00
-
Hazard: Jika Menang, Mourinho Adalah Pelatih Terbaik
Liga Inggris 13 Oktober 2018, 21:30
-
Sarri: Insigne Adalah Pemain Italia Terbaik Saat Ini
Liga Italia 13 Oktober 2018, 21:00
LATEST UPDATE
-
Marc Marquez Curhat Soal Sulitnya Lawan Alex Marquez, Harus Lupakan Status Saudara
Otomotif 8 Januari 2026, 13:21
-
Meski Cetak Dua Gol, Benjamin Sesko Dinilai Tak Layak Bela Man Utd
Liga Inggris 8 Januari 2026, 12:23
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 12:03
-
Kesempatan Emas Arsenal Perlebar Jarak Setelah Man City dan Villa Terpeleset
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:49
-
Ini Alasan Liam Rosenior Tak Pimpin Chelsea Saat Lawan Fulham
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:29
-
Tiga Pemain Muda Persija Siap Asah Jam Terbang di Klub Baru
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 11:09
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR