
Bola.net - Marco Verratti membagikan pandangannya soal keberhasilan Inggris menuju final Euro 2020. Inggiris akan menantang Italia di laga pemungkas, Senin (12/7/2021).
Verratti mengakui Inggris layak lolos dengan modal kekuatan yang luar biasa. Pasukan Gareth Southgate bisa berkembang sepanjang turnamen dan menjelma jadi salah satu kandidat juara.
Di sisi lain, Verratti jadi salah satu pemain penting yang mengantar Italia sampai ke final. Permainan Gli Azzurri tampak begitu matang dan layak jadi salah satu kandidat juara.
Menariknya, Verratti punya pandangan khusus soal langkah Inggris ke final dengan mengalahkan Denmark di semifinal kemarin. Apa katanya?
Sedikit murah hati, tapi yaudah lah
Inggris menaklukkan Denmark dengan skor 2-1 lewat duel alot selama 120 menit. Skor terkunci 1-1 selama 90 menit, lalu Inggris mendapatkan hadiah penalti usai Raheem Sterling terjatuh di kotak penalti.
Tayangan ulang menunjukkan bahwa kontak terhadap Sterling begitu ringan, seharusnya bukan pelanggaran. Anehnya, wasit utama tidak mencoba melihat monitor secara langsung.
"Mungkin penalti itu sedikit murah hati, tetapi itulah bagian dari sepak bola. Saya rasa penalti itu sedikit terlalu mudah diberikan," ujar Verratti di Sky Sports.
"Saya rasa Inggris sudah bermain dengan hebat. Mereka mencapai final untuk pertama kalinya dan itu saja sudah luar biasa."
Penentuan tim terbaik

Meski bicara soal insiden penalti, Verratti juga mengakui Inggris yang sekarang sangat tangguh. Permainan Inggris berkembang sepanjang turnamen dan karena itu mereka layak berada di final.
"Mereka hanya kebobolan satu kali, jadi tim mereka sangat solid, pemain-pemain hebat, dan sangat seimbang. Saya rasa mereka memang layak berada di final," sambung Verratti.
"Sekarang segalanya ditentukan di final, yang saya rasa bakal jadi final luar biasa dan akan membentuk sejarah apa pun hasilnya."
Mimpi Italia
Verratti mengakui kekuatan Inggris, tapi bukan berarti Italia akan kalah. Dia yakin Azzurri akan memberikan permainan terbaik mereka meski harus bertandang ke Wembley dan bermain di hadapan tekanan suporter lawan.
"Inggris adalah tim dengan keunggulan fisik dan mereka juga memiliki pemain dengan skill tinggi. Kami akan menghadapi tim yang sangat-sangat alot," lanjut Verratti.
"Mereka bermain di kandang, mereka mengenal stadion dengan baik. Namun, menjuarai Kejuaraan Eropa ini adalah mimpi kami," tutupnya.
Sumber: Sky Sports
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Euro 2020: Nasib 10 Pemain Inggris yang Bermain di Serie A
Piala Eropa 10 Juli 2021, 22:30
-
Kapten Persib Prediksi Inggris Juara Euro 2020 Bila Tanpa Adu Penalti
Piala Eropa 10 Juli 2021, 21:02
-
Winger Lincah Persija Dukung Inggris di Final Euro 2020
Piala Eropa 10 Juli 2021, 20:48
LATEST UPDATE
-
Prediksi Milan vs Genoa 9 Januari 2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Atletico Madrid vs Real Madrid 9 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 02:00
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR