
Bola.net - Barcelona memulai musim 2020/2021 dengan banyak masalah. Dari kabar kepergian Lionel Messi, beberapa punggawa yang mengkritik klub, hingga kabar pemain selain Lionel Messi yang ingin pergi.
Paling menyita perhatian tentu saat Lionel Messi menyatakan ingin pergi dari Barcelona meskipun akhirnya dia tetap bertahan di klub. Namun, Barcelona patut cemas karena mungkin Messi akan memanfaatkan kontraknya yang habis pada 2021 nanti untuk pergi.
Permasalahan Barcelona pun tidak sepenuhnya teratasi di bursa transfer yang baru saja tutup.
Masih ada beberapa celah karena banyaknya rencana yang gagal direalisasikan. Ronald Koeman masih kecewa karena gagal mendatangkan Memphis Depay, hingga Eric Garcia di bursa transfer.
Hal tersebut yang kini menjadi ‘PR’ Barcelona, demi mengusung misi sukses ke depannya. Blaugrana setidaknya memiliki lima tugas yang harus diselesaikan, dari mengamankan atau menjual pemain bintangnya hingga merekrut amunisi baru yang cocok untuk tim.
Apa saja lima tugas tersebut? berikut ulasannya:
Pembaruan Kontrak Ter Stegen

Masalah baru yang menimpa Barcelona berasal dari kiper andalannya Marc-Andre ter Stegen. Baru-baru ini Ter Stegen dikabarkan tidak puas dengan gajinya. Kiper asal Jerman tersebut hanya mau menekan kontrak baru jika upahnya dinaikkan setidaknya hanya di bawah Lionel Messi.
Ter Stegen meminta untuk digaji sebanyak 24 juta euro, hal yang sulit diterima Barcelona. Klub pun mencoba melakukan negosiasi untuk mempertahankan jasanya hingga 2025.
Semakin berbahaya karena Chelsea mulai mencoba menggoda Ter Stegen untuk tidak memperpanjang kontraknya di Barcelona.
Messi vs Bartomeu

Sudah tidak dimungkiri bahwa salah satu alasan Lionel Messi memberontak dan ingin pergi yaitu sang Presiden Josep Maria Bartomeu. Lionel Messi secara terang-terangan mengkritik kepemimpinan Bartomeu dan mengindikasikan tidak akan bertahan lama jika presidennya masih Bartomeu.
Mimpi buruk Barcelona kehilangan Lionel Messi pun sepertinya sulit ditangkal. Sikap Messi telah membuat klub sulit mencari jalan tengah di antara keduanya. Kini, masa depan Lionel Messi pun dikabarkan bergantung pada siapa presiden Barcelona nanti.
Manchester City sebagai klub kaya pun telah ancang-ancang untuk memanfaatkan situasi tersebut. Jika pada akhir musim 2020/21 Bartomeu masih menjabat, maka Lionel Messi pun sepertinya akan meninggalkan klub kesayangannya.
Kontrak Besar Ansu Fati

Masalah Lionel Messi akan pergi dari Barcelona setidaknya masih bisa sedikit terobati dengan menjanjikannya performa Ansu Fati. Namun, di samping performa apik Ansu Fati, Blaugrana patut cemas karena ada klub-klub besar yang siap menebusnya.
Gaji mahal dan klausul pelepasan yang tinggi untuk memagari Ansu Fati kini harus segera diberikan. Ansu Fati yang kini diageni Jorge Mendes pun nampaknya tidak sulit bernegosiasi karena pengalaman besar yang dimiliki sang agen.
Jorge Mendes bahkan telah mengatakan bahwa klub telah memberikan tawaran yang bagus untuk kliennya. Barcelona siap memberikan Ansu Fati gaji mencapai 10 juta euro per musim dengan biaya pelepasan transfer mencapai 150 juta euro.
Eric Garcia

Ronald Koeman patut kecewa karena incaran utamanya Eric Garcia gagal diangkut di bursa transfer musim panas kemarin. Untuk ke depannya Barcelona pun sepertinya masih akan menjadikan Eric Garcia sebagai prioritas utama.
Kedatangan Ruben Dias ke Manchester City pun menjadikan Barcelona begitu semangat mengambil momentum. Eric Garcia yang hanya memiliki sisa enam bulan kontraknya di bursa transfer musim dingin nanti pun akan memaksa City mengikis harga transfernya.
Ousmane Dembele Kunci Kedatangan Depay

Salah satu alasan kegagalan Barcelona mendapatkan Memphis Depay adalah kegagalan melepas Ousmane Dembele. Hal sama yang sepertinya masih akan terjadi ke depannya.
Ronald Koeman yang begitu mengenal Depay pun sangat menginginkan jasanya.
Namun, Ronald Koeman harus menunggu lebih lama untuk mendapatkan jasa eks pemainnya di timnas Belanda tersebut. Dembele di bursa transfer musim dingin masih akan menjadi penentu, jika dirinya bertahan maka kedatangan Depay sepertinya kembali tertunda.
Sumber: Marca
(Bola.net/Muhamad Raka Saputra)
Baca Ini Juga:
- Mengenang Gol Fenomenal Ronaldo dengan Seragam Barcelona
- Jadwal Liga Champions Matchday ke-1 Musim 2020/2021: Siaran Langsung di SCTV
- Eks Barcelona: Lionel Messi Luar Biasa, Ronaldinho yang Terbaik Dalam Sejarah
- Lionel Messi Ingin Antoine Griezmann Segera Angkat Kaki dari Camp Nou?
- Awan Kelam Mulai Menyelimuti Antoine Griezmann di Timnas Prancis
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Januari, Barcelona Diskon Harga Ousmane Dembele
Liga Spanyol 14 Oktober 2020, 18:25
-
Real Madrid Mundur, Paul Pogba Merapat ke Barcelona?
Liga Spanyol 14 Oktober 2020, 18:20
-
Digoda Chelsea, Marc-Andre ter Stegen tidak Bergeming
Liga Inggris 14 Oktober 2020, 16:20
-
10+1 Transfer Dahsyat yang Gagal Terjadi
Liga Inggris 14 Oktober 2020, 15:51
-
Barcelona Siap Beri Kejutan pada Transfer Paul Pogba
Liga Inggris 14 Oktober 2020, 15:17
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55


















KOMENTAR