
Bola.net - Real Madrid menelan kekalahan menyakitkan dari Barcelona di final Copa del Rey, Minggu (27/4) dini hari WIB. Apakah laga final Copa del Rey akan jadi pertandingan terakhir Carlo Ancelotti di Real Madrid?
Final Copa del Rey dimainkan di Stadion Olimpico de Sevilla. Real Madrid dan Barcelona menunjukkan pertandingan level tinggi. Sempat unggul, lalu tertinggal, Barcelona membuat skor jadi 2-2 pada menit ke-84.
Laga dilanjutkan ke babak extra time. Pada momen itu, Barcelona mencetak gol penentu kemenangan pada menit ke-116. Jules Kounde jadi penentu kemenangan Barcelona dan mereka menjadi juara Copa del Rey musim 2024/2025.
Barcelona berpesta, sedangkan kubu Real Madrid terluka. Bukan hanya para pemain, kekalahan di final Copa del Rey juga jadi pukulan telak bagi Ancelotti. Simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Masa Depan Ancelotti di Real Madrid
Kekalahan dari Arsenal jadi awal huru-hara masa depan Ancelotti. Gagal mempertahankan gelar Liga Champions jadi bahan evaluasi manajemen Real Madrid. Posisi Ancelotti sebagai pelatih dapat sorotan.
Beberapa media di Spanyol menyebut bahwa final Copa del Rey bisa jadi penentu masa depan Ancelotti. Jika kalah, ini bisa jadi laga terakhir Ancelotti sebagai pelatih Real Madrid.
"Saya bisa melanjutkan (sebagai pelatih Real Madrid) atau saya bisa berhenti. Ini akan menjadi isu yang berkelanjutan dalam beberapa minggu mendatang," ucap Ancelotti dikutip dari situs resmi klub.
Ancelotti sendiri masih punya kontrak di Real Madrid hingga Juni 2026. Namun, melihat situasi terkini, bukan tidak mungkin kebersamaan Real Madrid dan Ancelotti bisa berakhir lebih cepat.
Xabi Alonso ke Real Madrid, Ancelotti ke Brasil?
Rumor tentang masa depan Ancelotti sudah berkembang jauh sebelum final Copa del Rey. Bukan hanya soal potensi Ancelotti didepak Real Madrid, akan tetapi pekerjaan baru yang akan diterima pria asal Italia tersebut.
Ancelotti punya tawaran menarik dari CBF atau Federasi Sepak Bola Brasil. Dia disiapkan untuk jadi pelatih Timnas Brasil, dengan misi memastikan mereka lolos ke Piala Dunia 2026.
Sementara, di kubu Real Madrid, mereka juga diyakini sudah menyiapkan pelatih baru. Real Madrid kini tengah mendekati Xabi Alonso, yang punya rekam jejak bagus di Bayer Leverkusen.
Klasemen La Liga 2024/2025
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liga Spanyol 27 April 2025, 10:44
-
Bagaimana Nasib Carlo Ancelotti Usai Final Copa del Rey?
Liga Spanyol 27 April 2025, 09:31 -
Liga Spanyol 27 April 2025, 09:09
LATEST UPDATE
-
Prediksi Chelsea vs Liverpool 4 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:08 -
Oliver Glasner Tidak akan Pikir Dua Kali untuk Gabung MU!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:52 -
Inilah Deretan Laga yang Harus Dijalani Liverpool Tanpa Alisson
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:51 -
Prediksi Inter Milan vs Cremonese 4 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 10:48 -
Didesak Boikot Israel dari Piala Dunia 2026, Begini Respon FIFA
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 10:40 -
Hasil FP1 MotoGP Mandalika 2025: Luca Marini dan Honda Catat Waktu Tercepat
Otomotif 3 Oktober 2025, 10:40 -
Misteri Senne Lammens di MU: Sebenarnya Kiper Utama atau Pelapis Sih?
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:36 -
Mengapa Transfer Robert Lewandowski ke AC Milan Tak Semudah yang Dibayangkan?
Liga Italia 3 Oktober 2025, 10:35
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR