Bola.net - - Direktur Barcelona, Ariedo Braida, tak menutup kemungkinan pelatih Juventus Massimiliano Allegri akan menjadi pengganti Luis Enrique.
Barcelona dipastikan akan mencari pelatih baru menyusul Enrique yang sudah pasti akan hengkang dari Camp Nou pada akhir musim ini. Enrique telah mengumumkan tak akan memperpanjang kontraknya yang habis pada akhir musim setelah tiga musim mengasuh Lionel Messi dkk.
Terdapat sejumlah nama-nama pelatih top di Eropa yang sudah dikaitkan dengan Barcelona, termasuk Allegri selalu mengantarkan klub Italia tersebut menjadi juara Serie A dalam dua musim terakhir.
Braida mengakui memiliki hubungan baik dengan pelatih 49 tahun tersebut. Oleh sebab itu, kemungkinan Allegri menjadi pelatih Barca masih dalam pertimbangan.
"Allegri adalah teman dan kami saling mengenal dengan baik, tapi kami belum bisa membicarakan soal itu. Semuanya masih rahasia," kata Braida pada Radioanch’io Sport.
"Setiap hari selalu ada nama-nama yang disebutkan media Spanyol, mulai dari [Ernesto] Valverde hingga [Jorge] Sampaoli, mulai dari [Ronald] Koeman sampai Eusebio, yang sekarang melatih Real Sociedad dan masih punya hubungan keluarga dengan Barcelona."
"Semuanya mungkin. Tapi saya tak ingin membicarakan soal itu," sambungnya.
Sementara itu, Allegri yang mulai melatih Juventus sejak 2014 juga belum pasti bertahan bersama Bianconeri pada akhir musim ini. Selain dikaitkan dengan Barca, mantan pelatih AC Milan tersebut juga dikaitkan dengan Arsenal untuk menggantikan Arsene Wenger.
Selama menjadi pelatih, Allegri dua kali menyabet gelar bersama AC Milan. Setelah pindah ke Juventus, mantan pelatih Cagliari tersebut sudah menyabet lima gelar di berbagai kompetisi. Pada tahun 2015 kemarin, ia mengantarkan Juve melaju ke final Liga Champions namun kalah dari Barcelona.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Saat Anak Bonucci Justru Jadi Fans Torino
Liga Italia 8 Maret 2017, 23:46
-
Abbiati Sebut Donnarumma Pantas Jadi Pewaris Buffon
Liga Italia 8 Maret 2017, 22:54
-
Abbiati: Milan Bukan Lawan Mudah bagi Juve
Liga Italia 8 Maret 2017, 19:40
-
Milan Tak Perlu Takut di Markas Juventus
Liga Italia 8 Maret 2017, 17:05
-
Barca Tak Tutup Kemungkinan Allegri Gantikan Enrique
Liga Spanyol 8 Maret 2017, 04:07
LATEST UPDATE
-
Burnley vs Man Utd: Misteri Menit 61, Mengapa Bruno Fernandes Ditarik Keluar?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 07:44
-
Man of the Match Parma vs Inter: Federico Dimarco
Liga Italia 8 Januari 2026, 07:30
-
Man of the Match Man City vs Brighton: Erling Haaland
Liga Inggris 8 Januari 2026, 07:16
-
Man of the Match Barcelona vs Athletic Club: Raphinha
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 07:04
-
Hasil Parma vs Inter: Chivu Taklukkan Mantan Klub, Nerazzurri Melesat di Puncak
Liga Italia 8 Januari 2026, 06:32
-
Man of the Match Burnley vs Manchester United: Benjamin Sesko
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:12
-
Hasil Man City vs Brighton: Gol Bersejarah Haaland Terasa Hambar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:08
-
Man of the Match Fulham vs Chelsea: Harry Wilson
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:01
-
Hasil Barcelona vs Athletic Club: Pesta Gol, Blaugrana ke Final
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 05:38
-
Hasil Burnley vs Man United: Dua Gol Benjamin Sesko Warnai Debut Darren Fletcher
Liga Inggris 8 Januari 2026, 05:31
-
Hasil Napoli vs Lecce: Partenopei Selamat dari Kekalahan Setelah Tertinggal 0-2
Liga Italia 8 Januari 2026, 03:37
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR