Bola.net - - Real Madrid mengalami masalah yang dalam satu dekade terakhir mungkin belum pernah mereka rasakan. Madrid kesulitan mencetak gol di ajang La Liga. Bahkan para bintang seperti Cristiano Ronaldo pun relatif kering gol di liga.
Namun sorotan khusus diberikan kepada penyerang tengah Madrid; Karim Benzema. Kinerja Benzema sangat buruk, terutama jika parameternya adalah jumlah gol. Meski selalu dijadikan penyerang utama, diberi kesempatan bermain sebagai starter oleh Zidane, nyatanya kontribusi Benzema teramat minim untuk standar Madrid.
Musim lalu bahkan jumlah gol Morata lebih banyak dari Benzema meski dengan menit bermain yang lebih sedikit. Tetapi Zidane ngotot bahwa Benzema lebih baik dan Morata pun dijual. Dengan kinerja Benzema yang tak kunjung membaik dan kini malah cedera, Zidane pun harus berpikir keras untuk menyelesaikan problem di lini depannya.
Madrid pun dikabarkan tengah mengincar beberapa penyerang kelas atas untuk menggantikan Benzema. Tapi membeli pemain kelas atas pada bursa transfer Januari memang sangat sulit. Kebanyakan tim akan berusaha keras untuk mempertahankan para pemain terbaik mereka di tengah musim.
Madrid pun tengah musim ini mendatangkan penyerang muda milik Valencia; Rafa Mir. Penyerang berusia 20 tahun itu sebenarnya sudah mulai masuk tim utama Valencia sejak musim 2015-16, tetapi belakangan ia diturunkan ke tim B karena menolak memperpanjang kontraknya di klub.
Rafa Mir pun akhirnya memilih bergabung dengan Madrid. Ia pindah ke ibukota dengan nilai transfer sebesar 500 ribu euro. Ia akan segera bergabung dengan Madrid setelah bursa resmi dibuka. Indikasi kuatnya adalah ia datang langsung menyaksikan laga El Clasico di Santiago Bernabeu beberapa waktu lalu.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cristiano Ronaldo Berniat Bikin Film Usai Pensiun
Liga Spanyol 1 Januari 2018, 19:32 -
Benzema Cedera, Real Madrid Akhirnya Beli Penyerang Baru
Liga Spanyol 1 Januari 2018, 12:38 -
Madrid Akan Tawar Hazard 120 Juta Pounds
Liga Inggris 1 Januari 2018, 07:24 -
Madrid Ingin Bajak Pemain 18 Tahun Barca, Namanya Busquets
Liga Spanyol 31 Desember 2017, 22:04 -
Open Play 31 Desember 2017, 21:38
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR