Bola.net - - Kembalinya Zinedine Zidane pada kursi pelatih Real Madrid turut memicu berbagai spekulasi ihwal transfer pemain. Salah satu pemain yang kini disebut bakal diangkut oleh Zidane ke Real Madrid adalah winger asal Senegal, Sadio Mane.
Zidane ditunjuk sebagai pelatih Real Madrid tengah pekan lalu. Pria berusia 46 tahun mendapatkan kontrak hingga 30 Juni 2022 yang akan datang. Ini adalah kali kedua bagi Zidane duduk sebagai pelatih Los Blancos.
Pada periode pertamanya, Zidane memberi tiga gelar juara Liga Champions. Sukses itu diharapkan kembali terjadi pada periode kedua Zidane. Namun, untuk meraihnya, sang pelatih disebut telah meminta sejumlah pemain bintang.
Siapa pemain bintang yang diingikan oleh Zidane pindah ke Madrid? Simak selengkapnya di bawah ini.
Sadio Mane Target Utama
Beberapa media asal Spanyol menyebut jika Real Madrid memberikan dana besar untuk belanja pemain kepada Zinedine Zidane. Pelatih asal Prancis itu akan dibekali dana senilai 300 juta euro untuk membeli pemain baru yang dia inginkan.
Salah satu nama yang disebut akan dibeli oleh Zidane adalah Eden Hazard. Namun, dikutip dari Daily Mail, Hazrad bukan daftar prioritas lagi. Sebab, situasi Chelsea yang mendapat sanksi larangan transfer diyakini bakal membuat misi transfer Hazard jadi sulit.
Zidane pun mengalihkan perburuan pada nama lain. Dan, yang dipilih adalah Sadio Mane dari Liverpool.
Mane adalah pemain yang biasa bermain di posisi winger kanan atau penyerang. Ini sesuai dengan kebutuhan di lini serang Real Madrid. Zidane merasa pemain asal Senegal tersebut bisa mengisi pos yang pada musim sebelumnya ditempati oleh Cristiano Ronaldo.
Perkuat Pertahanan
Bukan hanya lini serang yang akan diperkuat oleh Zidane. Dia juga sudah menyusun rencana untuk membuat lini belakang makin solid. Ada satu nama yang sudah siapkan untuk jadi alternatif bagi duet Sergio Ramos dan Raphael Varena di pos bek tengah.
Pemain buruan tersebut tidak lain adalah Eder Militao. Bek tengah berusia 21 tahun ini sudah masuk dalam incaran Madrid pada Januari 2019 yang lalu. Namun, tidak ada kesepakatan yang tercapai.
Zidane, dikutip dari Daily Mail, ingin Real Madrid berupaya mendatangkan Eder Militao pada awal musim 2019/20. Dengan usia yang masih 21 tahun, Eder Militao sekaligus bisa menjadi investasi Real Madrid untuk masa depan.
Berita Video
Berita video statistik Juventus vs Atletico Madrid pada 16 besar Liga Champions 2018-2019 leg kedua, Rabu (13/3/2019) di Allianz Stadium, Turin.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ayah Courtouis Tak Terima Anaknya Dikritik Semena-mena
Liga Spanyol 13 Maret 2019, 17:30
-
Punya Potensi, Pemain Muda Real Madrid Ogah Dibandrol Mahal
Liga Eropa Lain 13 Maret 2019, 17:00
-
Lihat Madrid dan PSG Menderita, Barcelona Jadi Ogah Remehkan Lyon
Liga Champions 13 Maret 2019, 16:30
-
Pasrah, Chelsea Akhirnya Bersiap Kehilangan Hazard
Liga Inggris 13 Maret 2019, 16:29
-
Bukan Hazard atau Neymar, Zidane Lebih Inginkan Sadio Mane?
Liga Spanyol 13 Maret 2019, 14:52
LATEST UPDATE
-
Bandung BJB Tandamata Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan, Risco Herlambang Puas
Voli 10 Januari 2026, 11:40
-
Chelsea Digosipkan Bakal Angkut Vinicius Junior, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 10 Januari 2026, 11:15
-
Kabar Terbaru Calon Caretaker Baru MU: Jadinya Ole apa Carrick nih?
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:30
-
Arsenal Intip Peluang Bajak Arda Guler dari Real Madrid
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:15
-
Murah Meriah! Juventus Hanya Perlu Bayar Segini untuk Jasa Federico Chiesa
Liga Italia 10 Januari 2026, 09:45
-
Adu Hebat 6 Pemain Timnas Indonesia di Persib dan Persija
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 09:42
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 10 Januari 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:21
-
Gak Jadi Dipulangkan! Barcelona Mantap Permanenkan Marcus Rashford
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 09:10
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:01
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:00
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 10 Januari 2026, 08:33
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52


























KOMENTAR