
Bola.net - Gelandang Barcelona, Dani Olmo mengalami cedera saat berhadapan dengan Girona di jornada kelima La Liga 2024/2025. Berapa lama sang gelandang bakal absen?
Kemarin malam, Barcelona berhadapan dengan Girona di ajang La Liga. Di laga ini, Barcelona sukses menghempaskan sang lawan dengan skor telak 4-1.
Dani Olmo menjadi salah satu pencetak gol Barcelona di laga ini. Namun sayang ia tidak bisa bermain penuh di laga ini karena mengalami cedera.
Lantas berapa lama sang gelandang bakal absen membela Barcelona? Simak selengkapnya di bawah ini.
Cedera Hamstring

Menurut laporan yang diturunkan AS, Barcelona sudah mendapatkan mendapatkan diagnosis awal dari cedera sang gelandang.
Olmo diyakini mengalami cedera di bagian otot hamstringnya. Namun cedera ini dikabarkan tidak terlalu parah.
Namun untuk memastikan kondisi sang gelandang secara akurat, Barcelona akan menunggu hasil pemeriksaan medis lebih lanjut.
Absen Sebentar

Jika cedera Olmo sesuai dengan diagnosis awal, maka sang gelandang nampaknya tidak akan absen terlalu lama dari skuad Blaugrana.
Ia diprediksi hanya akan absen sekitar 7-10 hari untuk memulihkan cedera tersebut. Setelah itu ia sudah bisa langsung memperkuat Barcelona sekali lagi.
Namun kepastian mengenai berapa lama ia cedera masih akan menunggu pemeriksaan medis lanjutan.
Pengganti Olmo

Selama sepekan ke depan, Barcelona harus menyiapkan opsi pengganti Olmo di lini tengah mereka.
Ferran Torres kemungkinan akan diplot bermain di belakang striker saat Barcelona menghadapi AS Monaco.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal La Liga Pekan ini Live di beIN Sports dan Vidio, 14-17 September 2024
Liga Spanyol 16 September 2024, 16:53
-
Menang 4-1 Lawan Girona, Hansi Flick Acungi Jempol Penampilan Barcelona
Liga Spanyol 16 September 2024, 14:10
-
Cedera Lawan Girona, Berapa Lama Dani Olmo Bakal Absen?
Liga Spanyol 16 September 2024, 12:18
-
Pujian Bos Girona Untuk Lamine Yamal: Bisa ke Level Messi
Liga Spanyol 16 September 2024, 06:59
-
Man of the Match Girona vs Barcelona: Lamine Yamal
Liga Spanyol 15 September 2024, 23:42
LATEST UPDATE
-
Segera Tayang, Jadwal Live Streaming Proliga 2026 Eksklusif di Vidio
Voli 6 Januari 2026, 12:38
-
Di Balik Tudingan Amorim Sengaja Cari Gara-gara Agar Dipecat Manajemen MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 12:25
-
Fabio Capello: Jangan Coret Juventus dan AS Roma dari Perebutan Scudetto!
Liga Italia 6 Januari 2026, 11:53
-
Carragher dan Neville Kompak Ragukan Liam Rosenior: Penurunan Standar Chelsea?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 11:19
-
Baru Dipecat Chelsea, Enzo Maresca Merapat ke Manchester United?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 11:14
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40

















KOMENTAR