Bola.net - - Saga transfer bek Olympique Lyon, Ferland Mendy ke Real Madrid akan segera berakhir. Sang bek diberitakan akan segera menjalani tes medis di skuat El Real dalam waktu dekat.
Nama Mendy mencuat sebagai target transfer Madrid sejak satu bulan terakhir. Sang bek disebut akan menjadi suksesor Marcelo di sisi kiri pertahanan El Real.
Minggu lalu, Mendy sempat dikabarkan akan diumumkan sebagai pemain baru El Real. Namun pihak Lyon membantah bahwa mereka sudah mencapai kesepakatan dengan raksasa Spanyol tersebut.
Dilansir AS, Kali ini Real Madrid akan segera menyelesaikan transfer Mendy. Mereka dikabarkan akan segera melakukan ters medis untuk bek 23 tahun tersebut.
Simak perkembangan transfer Mendy selengkapnya di bawah ini.
Tes Medis Kedua
Menurut laporan tersebut, tes medis yang akan dilakukan Real Madrid ini merupakan tes medis kedua yang akan dijalani oleh sang bek.
Minggu lalu, Mendy sudah menjalani tes medis di Prancis. Hasil tes medis itu dikirim ke Madrid untuk dianalisis oleh tim medis El Real.
Namun pada hasil tes medis itu, ditemukan bahwa sang bek memiliki masalah di bagian pinggangnya. Alhasil tim medis Real Madrid ingin memeriksa sendiri kondisi sang bek untuk memastikan ia bisa tampil untuk El Real musim depan.
Kunci Transfer
Laporan tersebut mengklaim bahwa saat ini pihak Real Madrid sudah mencapai kesepakatan transfer mengenai Mendy.
Sang bek diberitakan berhasil dikunci dengan mahar sekitar 55 juta Euro. Ia juga akan mendapatkan kontrak berdurasi lima tahun di Santiago Bernabeu.
Namun Madrid diberitakan baru akan mengumumkan transfer ini jika tim medis mereka menyatakan kondisi Mendy cukup fit untuk memperkuat Los Blancos musim depan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ferland Mendy Segera Tes Medis di Real Madrid
Liga Spanyol 10 Juni 2019, 17:20 -
Real Madrid Soal Marcelo: Pindah Boleh, Bertahan juga Boleh
Liga Spanyol 10 Juni 2019, 14:47 -
3 Alasan Eden Hazard Bisa Raih Ballon d'Or di Real Madrid
Editorial 10 Juni 2019, 13:16 -
Real Madrid Nomor 1 di La Liga untuk Suporter Tandang
Liga Spanyol 10 Juni 2019, 10:45
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR