
Bola.net - Barcelona tampaknya tidak mau menyerah setelah gagal mendapatkan Nico Williams. Klub Catalan itu kini dikabarkan mengincar megabintang Atletico Madrid, Julian Alvarez, sebagai alternatif transfer musim panas ini.
Barcelona memang berencana melakukan beberapa perekrutan penting untuk memperkuat skuad Hansi Flick. Mereka ingin mempertahankan gelar La Liga sekaligus tampil lebih kompetitif di Eropa musim depan.
Rencana awal mereka adalah memboyong Nico Williams dari Athletic Bilbao. Namun sayang, sang winger memilih memperpanjang kontrak di San Mames.
Menurut Fichajes, Barcelona kini mengalihkan fokus mereka pada Julian Alvarez. Striker Argentina ini dinilai bisa menjadi solusi untuk memperkuat lini serang Blaugrana.
Target Baru di Lini Depan
Laporan tersebut menyebut Alvarez diincar sebagai ujung tombak baru Barcelona.
Robert Lewandowski yang saat ini menjadi andalan memang sudah menunjukkan tanda-tanda penurunan performa seiring bertambahnya usia. Barcelona membutuhkan striker muda yang bisa menjamin gol di masa depan.
Alvarez dinilai cocok setelah menunjukkan performa spektakuler bersama Atletico Madrid musim lalu. Kemampuannya yang serba bisa membuatnya ideal untuk sistem permainan Barcelona.
Kendala Harga Transfer
Namun, Barcelona akan menghadapi tantangan besar dalam merealisasikan transfer ini.
Alvarez baru satu musim membela Atletico Madrid setelah direkrut dari Manchester City. Dengan sisa kontrak yang masih panjang, Los Rojiblancos dikabarkan akan membanderolnya sekitar 100 juta euro.
Angka ini tentu menjadi masalah serius bagi Barcelona yang masih terkendala masalah finansial. Kegagalan mereka mendaftarkan transfer Williams senilai 60 juta euro menunjukkan betapa sulitnya situasi keuangan klub saat ini.
Masalah Registrasi Pemain
Laporan lebih lanjut mengungkapkan bahwa Barcelona mungkin kesulitan mendaftarkan Alvarez bahkan jika transfer ini berhasil direalisasikan.
Aturan financial fair play La Liga yang ketat menjadi penghalang utama. Kegagalan mendaftarkan Williams yang harganya lebih murah menjadi pertanda buruk untuk kemungkinan registrasi Alvarez yang nilainya hampir dua kali lipat.
Klasemen La Liga
Sumber: Fichajes
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Habis Nico Williams, Terbitlah Julian Alvarez di Barcelona
Liga Spanyol 9 Juli 2025, 23:55
-
Ketika Bintang Barcelona Ini Menolak Manchester United (Lagi)
Liga Inggris 9 Juli 2025, 23:31
-
Ferran Torres ke Aston Villa? Barcelona Adalah Rumahnya
Liga Spanyol 9 Juli 2025, 17:19
-
Luis Diaz Siap Ultimatum Liverpool, Barcelona Memantau dan Menunggu
Liga Spanyol 9 Juli 2025, 16:24
LATEST UPDATE
-
Ketika Ruben Amorim Merasa Dikhianati Manajemen MU Soal Transfer Pemain
Liga Inggris 5 Januari 2026, 08:05
-
Man of the Match Inter Milan vs Bologna: Lautaro Martinez
Liga Italia 5 Januari 2026, 05:25
-
Man of the Match Man City vs Chelsea: Enzo Fernandez
Liga Inggris 5 Januari 2026, 04:24
-
Man of the Match Fulham vs Liverpool: Harry Wilson
Liga Inggris 5 Januari 2026, 03:54
-
Man of the Match Real Madrid vs Real Betis: Gonzalo Garcia
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 00:24
-
Man of the Match Leeds United vs Manchester United: Matheus Cunha
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:44
-
Hasil Leeds vs Man Utd: Saling Serang di Elland Road Berakhir Imbang 1-1
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:31
-
Hasil Bali United vs Arema FC: Kalah Lagi, Tren Negatif Singo Edan Berlanjut
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 21:05
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43
























KOMENTAR