
Bola.net - - Barcelona lolos ke perempat final Copa del Rey usai sukses melakukan pembalasan dengan mengalahkan Levante 3-0 dalam laga leg kedua babak 16 besar yang digelar di Camp Nou, Jumat (18/1) dini hari WIB.
Dalam pertemuan pertama di markas Levante pekan lalu, Barca kalah 1-2. Kemenangan di leg kedua ini pun membuat Blaugrana lolos dengan skor agregat 4-2.
Dua dari tiga gol kemenangan Barca diborong oleh Ousmane Dembele di babak pertama. Lionel Messi melengkapi kemenangan tuan rumah lewat golnya di paruh kedua laga.
Babak Pertama
Berada dalam situasi tertinggal, Ernesto Valverde menurunkan tim terbaiknya pada leg kedua ini. Ivan Rakitic hingga Messi mengisi starting line-up tuan rumah.
Seperti bisa diprediksi, Barca pun mendominasi jalannya pertandingan. Namun sederet peluang yang didapat Messi cs masih gagal membuahkan hasil.
Barca baru bisa memecah kebuntuan ketika laga berjalan setengah jam. Bola yang bermaksud dihalau Sergio Postigo justru mengenai Dembele dan berbalik arah menjadi gol.
Hanya berselang satu menit kemudian, Dembele mencetak gol keduanya. Setelah melewati adangan penjaga gawang Aitor Fernandez, penyelesaian akhir Dembele sempat mengenai Aitor sebelum masuk ke gawang.
Barca mendapat beberapa peluang untuk memperbesar keunggulan, sayang tak ada yang mampu berbuah gol. Skor 2-0 pun bertahan hingga turun minum.
Babak Kedua
Kembali dari kamar ganti, Barca meneruskan dominasi mereka. Tuan rumah pun berhasil menambah keunggulan menjadi 3-0 berkat gol Messi di menit ke-54.
Diawali dengan pergerakan impresif Nelson Semedo di sisi kanan, bola kemudian diumpan ke Messi yang dengan tenang sukses menaklukkan Aitor.
Meski terus-menerus menciptakan peluang berbahaya, akan tetapi Barca gagal mencetak gol tambahan. Sementara Levante sempat mengancam lewat aksi Emmanuel Boateng di akhir pertandingan. Sayang usahanya masih digagalkan tiang gawang. Skor 3-0 untuk kemenangan Barca pun menjadi hasil akhir laga ini.
Susunan Pemain
Barcelona: Cillessen; Semedo, Murillo, Lenglet, Alba (Roberto 73'); Rakitic, Arthur, Vidal; Dembele (Denis Suarez 77'), Messi, Coutinho (Luis Suarez 63').
Levante: Aitor; Cabaco, Postigo (Jason 71'), Rober; Coke, Campana (Doukoure 68'), Prcic, Bardhi, Simon; Boateng, Mayoral (Dwamena 61').
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gladiator Brace, Arema FC Pesta Gol
Bola Indonesia 18 Januari 2019, 17:15
-
Hasil Pertandingan Barcelona vs Levante: Skor 3-0
Liga Spanyol 18 Januari 2019, 05:35
-
Hasil Pertandingan Leganes vs Real Madrid: Skor 1-0
Liga Spanyol 17 Januari 2019, 05:28
-
Hasil Pertandingan Juventus vs AC Milan: Skor 1-0
Liga Italia 17 Januari 2019, 02:40
-
Hasil Pertandingan Manchester City vs Wolverhampton: Skor 3-0
Liga Inggris 15 Januari 2019, 05:05
LATEST UPDATE
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
-
Bila Benar Vlahovic Absen, Juventus Siapkan Kenan Yildiz jadi False 9 Lawan Fiorentina?
Liga Italia 18 November 2025, 09:45
-
Drama Final Liga Padel 2025: Tertinggal 0-3, ACDP Comeback Epik 4-3!
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 09:42
-
Jerman vs Slovakia: Kenapa Aleksandar Pavlovic Ditarik Keluar, Cedera?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:24
-
Declan Rice Ingin Kontrak Baru, tapi Arsenal Minta Sabar, Kenapa?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:21
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR