
Bola.net - Real Madrid hanya mampu bermain imbang 0-0 ketika menjamu Athletic Bilbao dalam laga lanjutan La Liga 2019-20 jornada 18 yang digelar di Santiago Bernabeu, Senin (23/12/2019) dini hari WIB.
Real Madrid mendominasi permainan hampir sepanjang 90 menit jalannya laga. Namun Karim Benzema cs gagal membongkar pertahanan rapat yang digalang tim tamu.
Berkat hasil ini, Real Madrid harus puas tertahan di peringkat dua klasemen dengan poin 37, tertinggal dua angka dari sang pemuncak, Barcelona. Sementara itu, Bilbao menempati posisi ketujuh dengan poin 28.
Simak ulasan pertandingan selengkapnya di bawah ini.
Jalannya Pertandingan
Real Madrid mencoba langsung tancap gas sejak menit pertama. Sayang sejumlah peluang yang didapat, salah satunya lewat aksi Vinicius Junior masih gagal membuahkan hasil.
Toni Kroos hampir saja membuka keunggulan Real Madrid andai tembakannya pada menit ke-19 tak digagalkan oleh mistar gawang dan kemudian keluar arena permainan.
Jelang babak pertama usai, Athletic Bilbao sempat mencetak gol lewat aksi Kenan Kodro. Namun gol ini dianulir setelah Kodro tertangkap sudah lebih dulu berdiri dalam posisi offside. Skor 0-0 pun menjadi hasil sementara saat turun minum.
Kembali dari kamar ganti, Real Madrid tak mengendurkan tekanan mereka. Zinedine Zidane pun berupaya meningkatkan daya gedor timnya dengan memasukkan Nacho.
Nacho sempat memperoleh peluang emas untuk memecah kebuntuan pada menit ke-59. Sayang sundulannya masih mengenai mistar gawang.
Pemain pengganti Real Madrid lainnya, Luka Jovic juga sempat memiliki peluang emas pada menit ke-86. Menyambut crossing Dani Carvajal, Jovic menyundul bola yang masih membentur tiang gawang.
Tak ada gol yang tercipta dari kedua tim hingga peluit panjang berbunyi. Skor imbang 0-0 pun menjadi hasil akhir pertandingan ini.
Susunan Pemain
Real Madrid: Thibaut Courtois; Daniel Carvajal, Eder Militao (Nacho 58'), Sergio Ramos, Ferland Mendy; Toni Kroos, Federico Valverde, Luka Modric; Vinicius Junior (Luka Jovic 72'), Karim Benzema, Rodrygo (Gareth Bale 62').
Athletic Bilbao: Unai Simon; Yeray Alvarez, Unai Nunez, Inigo Martinez, Yuri Berchiche; Dani Garcia, Mikel Vesga; Inigo Lekue, Raul Garcia, Inaki Williams (Benat Etxebarria 86'); Kenan Kodro (Asier Villalibre 73').
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pertandingan Real Madrid vs Athletic Bilbao: Skor 0-0
Liga Spanyol 23 Desember 2019, 04:55 -
Hasil Pertandingan Juventus vs Lazio: Skor 1-3
Liga Italia 23 Desember 2019, 01:55 -
Hasil Pertandingan Liverpool vs Flamengo: Skor 1-0
Bola Dunia Lainnya 22 Desember 2019, 03:06 -
Hasil Pertandingan Manchester City vs Leicester City: Skor 3-1
Liga Inggris 22 Desember 2019, 02:35 -
Hasil Pertandingan Inter Milan vs Genoa: Skor 4-0
Liga Italia 22 Desember 2019, 01:53
LATEST UPDATE
-
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR