Bola.net - - James Rodriguez belum lama ini membuka diri soal apa yang ia rasakan begitu harus meninggalkan Real Madrid di musim panas.
Top skorer Piala Dunia 2014 disambut dengan gegap gempita ketika ia direkrut dari AS Monaco di tahun yang sama.
Performanya begitu memikat kala masih diasuh Carlo Ancelotti, namun mendadak perannya mulai dikurangi begitu klub ditangani oleh Rafael Benitez.
Situasi James kian tak menentu begitu Zinedine Zidane menjadi pelatih kepala. Tak tahan terus dicadangkan, sang gelandang akhirnya menerima tawaran peminjaman dua tahun dari Bayern di musim panas lalu.
"Saya tahu saya akan meninggalkan klub. Laga terakhir melawan Sevilla seperti menjadi kesempatan saya mengucap terima kasih pada semua orang. Itu sangat sulit," tutur James di El Chiringuito.
James Rodriguez
"Ketika saya pulang, saya bilang ke putri saya yang berusia empat tahun: 'Kemari, ayah ingin bicara'. Saya bilang: 'Kita akan pindah ke kota lain. Kamu akan pindah sekolah, kita takkan tinggal di rumah ini lagi', dan dia menangis tersedu-sedu."
"Sulit sekali, hati saya sakit. Saya selalu datang dengan senyuman di ruang ganti dan akrab dengan rekan-rekan. Saya kira mereka juga menyukai saya. Saya juga punya hubungan khusus dengan fans."
"Mereka selalu bilang: 'James, bertahan'. Saya merasakan perhatian mereka. Saya sangat mencintai fans Madrid, karena mereka, seperti saya, selalu ingin menang."
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tak Kebobolan di Markas Leganes Bikin Lega Pemain Madrid
Liga Spanyol 19 Januari 2018, 22:01
-
Jika Pemain Ini Datang, MU Akan Tolak Kepulangan Ronaldo
Liga Inggris 19 Januari 2018, 21:37
-
Pemain Madrid Ini Cedera Karena Ditabrak Rekannya Sendiri
Liga Spanyol 19 Januari 2018, 20:39
-
Real Madrid Terus Amati Permainan 'The Next Ronaldo'
Liga Spanyol 19 Januari 2018, 15:40
-
Krisis Real Madrid Berawal dari Penjualan James dan Morata
Liga Spanyol 19 Januari 2018, 14:50
LATEST UPDATE
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR