
Bola.net - Zinedine Zidane tidak terlalu puas dengan hasil imbang yang diraih Real Madrid ketika menyambangi Estadio Wanda Metropolitano, kandang Atletico Madrid, Minggu (29/9/2019) dini hari WIB. Dia yakin timnya layak meraih kemenangan.
Sebagaimana wajarnya, duel bertajuk El Derbi Madrileno itu berjalan sengit. Kali ini, dua tim kuat ini bertemu dalam pekan ke-7 La Liga 2019/20, Madrid tentu mengincar kemenangan sebagai pemuncak klasemen.
Sayangnya, harapan skuad Zidane tidak terwujud. Madrid memang berhasil tampil dominan, tapi Atleti bertahan dengan kuat. Duel-duel fisik menghiasi sepanjang pertandingan.
Bagaimanapun, tambahan satu poin itu masih menjaga posisi Madrid di puncak klasemen sementara. Bagaimana pendapat Zidane? Scroll ke bawah ya, Bolaneters!
Layak Menang
Bagi Zidane, permainan Madrid pada pertandingan tersebut terbagi dalam dua hal. Mereka bisa bertahan dengan kuat dan mencegah lawan mengembangkan permainan, tapi Madrid kehilangan sentuhan istimewa di lini serang.
"Kami layak mendapatkan lebih dari satu poin. Saya harus memberi selamat kepada para pemain sebab kami tampil solid sekali lagi," tutur Zidane di Realmadrid.com.
"Kami berhasil menorehkan clean sheet dan kami tampak dalam performa yang bagus saat bertahan. Kami masih membutuhkan sedikit sentuhan di lini serang tetapi kami sedang mengusahakan itu."
Kualitas Atleti
Lebih lanjut, Zidane juga mengakui kekuatan Atleti pada pertandingan tersebut. Tim asuhan Diego Simeone itu memang tidak bermain sebaik biasanya, tapi tetap saja Atleti menyuguhkan pertahanan kukuh yang sulit ditembus.
"Ketika skor masih 0-0 Anda selalu bisa bermain lebih berisiko dan kami fokus pada hal itu, saya yakin kami akan mewujudkan banyak hal positif," sambung Zidane.
"Kami menghadapi lawan yang berusaha membungkam setiap opsi serangan kami. Kami bisa saja mendapatkan tiga poin hari ini."
Penyelamatan Oblak
Lebih lanjut, jika diminta membuat ringkasan tentang pertandingan tersebut, Zidane tahu hanya ada satu momen yang wajib dibahas. Yakni penyelamatan Jan Oblak atas sundulan Karim Benzema yang seharusnya bisa berbuah gol.
"Pertandingan ini tergantung pada penyelamatan Jan Oblak terhadap sundulan Benzema yang sangat bagus," lanjut Zidane.
"Kami menghadapi kiper yang sangat bagus dan Anda harus menerima itu," pungkasnya.
Sumber: Realmadrid
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Real Madrid Kian Solid, tapi Sergio Ramos Belum Puas
Liga Spanyol 29 September 2019, 13:00
-
Benteng Kukuh Real Madrid yang Nyaris Tak Tertembus
Liga Spanyol 29 September 2019, 11:40
-
Dikritik Mudah Kebobolan, Begini Jawaban Courtois
Liga Spanyol 29 September 2019, 10:20
-
Real Madrid Masih Menunggu Pembuktian Eden Hazard
Liga Spanyol 29 September 2019, 10:00
-
Real Madrid Ditahan Atletico, Zidane Jelaskan Kelebihan dan Kekurangan Timnya
Liga Spanyol 29 September 2019, 09:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

















KOMENTAR