
Bola.net - Ernesto Valverde mewaspadai betul potensi bahaya yang bisa diberikan Athletic Bilbao. Entrenador Barcelona itu meyakini timnya bakal kesulitan ketika bertemu Bilbao dalam laga jornada perdana La Liga 2019-20, Sabtu (17/8/2019) dini hari nanti.
Barcelona mengawali musim ini dengan berstatus sebagai jawara bertahan. Karena itu, tekanan untuk mempertahankan gelar bakal terus membebani tim asuhan Valverde.
Terlebih, Barca harus memulai perjalanan mereka mempertahankan trofi dengan bertandang ke markas Bilbao yang dikenal selalu mampu merepotkan tim-tim besar.
Laga Sulit
Valverde menyadari bahwa laga versus Bilbao bakal menyulitkan timnya. Apalagi dengan fakta bahwa Barca tak membawa sang bintang, Lionel Messi yang harus menjalani pemulihan cedera.
"Sulit untuk mengawali musim dengan laga seperti ini. Mereka [Bilbao] menjalani persiapan pramusim yang bagus, dan bermain dengan tekanan tinggi dan kami harus berhati-hati," ujar Valverde seperti dikutip Marca.
"Kami ingin memulai musim dengan catatan yang bagus dan memenangi gelar La Liga ketiga secara beruntun," tambahnya.
Kembali ke San Mames
Laga ini bakal menarik bagi Valverde mengingat Athletic Bilbao merupakan tim yang pernah ia tangani sebelum menerima pinangan Barcelona.
"Ketika saya kembali ke San Mame, saya selalu merasa kesulitan bermain dan saya memilih laga tersebut terjadi secepatnya," tutur Valverde.
"Saya sadar apa yang mereka lakukan ketika mereka bermain di kandang. Tekanan yang mereka berikan [di lapangan] dan tekanan yang datang dari para suporter tuan rumah," tukasnya.
(Marca)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi La Liga 2019/20 Versi Mendieta: Tiga Tim Raksasa Saling Rebutan Trofi
Liga Spanyol 16 Agustus 2019, 23:13
-
Barcelona Tawarkan Dua Pemain untuk Datangkan Neymar
Liga Spanyol 16 Agustus 2019, 21:20
-
LaLiga Santander: Preview Musim 2019/2020
Liga Spanyol 16 Agustus 2019, 20:54
-
Barcelona Minta Neymar Ajukan Permintaan Transfer ke PSG
Liga Spanyol 16 Agustus 2019, 17:00
LATEST UPDATE
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
-
Visi Darren Fletcher untuk Manchester United: Kembalikan DNA Setan Merah!
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:50
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR