Bola.net - - Kapten Sevilla, Juan Escudero, menyatakan keyakinan bahwa timnya bisa menang dari salah satu raksasa Spanyol, Barcelona. Baginya, Los Rojiblancos bisa mengalahkan siapapun jika mereka percaya dan bersatu.
Pada hari Sabtu (22/4) dini hari nanti, Sevilla akan menghadapi Barcelona di laga final Copa del Rey. Bagi kedua tim, kompetisi ini bisa jadi pelipur lara setelah tersingkir dari ajang bergengsi Eropa, Liga Champions, baru-baru ini.
Sayangnya, laga ini terbilang sulit untuk dimenangkan oleh pasukan Vicenzo Montella tersebut. Di musim ini, kedua tim telah bertemu dua kali di La Liga, di mana Sevilla hanya mampu meraih hasil seri serta kekalahan.
Materi pemain yang di miliki oleh Barcelona pun tak bisa dianggap enteng. Skuat asuhan Ernesto Valverde tersebut punya sosok Lionel Messi yang merupakan salah satu pemain terbaik di dunia saat ini. Namun, Escudero tetap tak gentar.
"Kami telah melakukan pekerjaan yang bagus dan datang dengan keyakinan bisa menang di final," ujar pemain berumur 28 tahun tersebut dalam konferensi pers jelang laga.
"Semuanya mengunggulkan Barcelona, tapi kami telah menunjukkan bisa membuat mereka kerepotan. Bila tim ini bersama dan bersatu, kami bisa mengalahkan siapapun," pungkasnya.
Di Liga Champions sendiri, Sevilla sempat membuat publik terkejut karena berhasil menyingkirkan klub raksasa asal Inggris, Manchester United. Sayangnya, perjuangan mereka tandas di babak perempat final karena disingkirkan oleh tim kuat lainnya, Bayern Munchen.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Valverde Ganti Iniesta Sebagai Salam Perpisahan?
Liga Spanyol 22 April 2018, 22:03
-
Soal Masa Depan Iniesta, Begini Respon Ivan Rakitic
Liga Spanyol 22 April 2018, 20:04
-
Montella Akui Barca Terlalu Tangguh untuk Sevilla
Liga Spanyol 22 April 2018, 19:38
-
Ikuti Jejak Barcelona dan Liverpool, MU Juga Buru Bek Sevilla
Liga Inggris 22 April 2018, 16:49
-
Presiden Barca Akui Iniesta Dapat Tawaran dari Klub Lain
Liga Spanyol 22 April 2018, 14:41
LATEST UPDATE
-
Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Mali di Indosiar Malam Ini
Tim Nasional 18 November 2025, 17:01
-
Disebut Sudah Habis, Bintang MU Ini Justru Jadi Pemain yang Krusial untuk Timnas Brasil
Liga Inggris 18 November 2025, 16:08
-
Hubungannya Dengan Cristiano Ronaldo Merenggang? Ini Pengakuan Dari Karim Benzema
Asia 18 November 2025, 15:55
-
Italia Dipermalukan Norwegia 1-4, Rekor Buruk Azzurri di San Siro Kian Mengkhawatirkan
Piala Dunia 18 November 2025, 15:48
-
Wow! Seriusan? Manchester United Tertarik Angkut Neymar di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:36
-
Diincar MU, Conor Gallagher Akui Tidak Bahagia di Atletico Madrid?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:25
-
Liverpool Sudah Tahu Harga Semenyo: Ternyata Nggak Mahal-mahal Amat
Liga Inggris 18 November 2025, 15:18
-
Bagaimana Kabar Cedera Franco Mastantuono?
Liga Spanyol 18 November 2025, 15:16
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR