Bola.net - Raphinha sempat jadi komoditas panas di bursa transfer karena Barcelona, Arsenal, dan Chelsea menginginkannya. Kariernya yang cemerlang saat ini tidak lepas dari campur tangan Marcelo Bielsa, pelatihnya dulu di Leeds United.
Raphinha saat itu digoda banyak tawaran dari sejumlah klub top Eropa. Namun, ia bersama agennya menetapkan pilihan untuk menuju Barcelona.
Barcelona mendatangkan pemain berusia 25 tahun itu dengan mahar 59 juta Euro dan kontrak sampai tahun 2027. Bagi pemain yang hanya bermain untuk klub yang nyaris degradasi di Liga Inggris, jumlah itu sangat besar.
Namun, terlepas dari kondisi timnya, Raphinha memiliki kemampuan individu yang ciamik. Kemampuannya itu terasah dan berkembang pesat di bawah asuhan Bielsa.
Keputusan Besar

Bielsa mengambil keputusan besar saat hendak merekrut Raphinha dari Stade Rennais pada musim 2020/2021. Padahal, statistiknya sebagai pemain sayap sebetulnya tak begitu memukau.
“Dia [Bielsa] sangat penting dalam perjalanan karier saya. Terutama saat dia merekrut saya dari Prancis dan memberikan kepercayaan kepada saya,” ucap Raphinha kepada Barca TV.
“Kemudian saya berhasil menembus timnas Brasil. Dengan cara dia menggunakan saya, dia mendapatkan yang terbaik dari saya."
Berkembang Pesat

Hanya dalam waktu dua tahun di Leeds, pemain asal Brasil tersebut rupanya berkembang pesat. Perannya begitu mencolok sebagai wing back kanan dalam sistem tiga bek Leeds racikan Bielsa.
Di musim pertamanya berkarier di Liga Inggris, Raphinha sukses mencatatkan 31 penampilan di segala ajang. Enam gol dan sembilan assist juga berhasil ditorehkannya.
“Mimpi saya yang sebenarnya adalah bermain secara profesional di Brasil. Saya tidak mendapatkannya tapi saya justru memiliki kesempatan lain untuk bermain di Eropa," ujar dia.
Komponen Penting

Barcelona tidak sembarangan mendatangkan Raphinha dengan dana sebesar itu. Pemain yang bisa bermain sebagai sayap kanan itu dianggap jadi komponen penting pelatih Xavi Hernandez.
Oleh sebab itu, Barcelona berani berinvestasi pada Raphinha di tengah kondisi finansial yang terus mencekik klub Catalan itu.
Sumber: Barca TV
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Maaf untuk Fans MU, Frenkie De Jong Ingin Bertahan di Barcelona
Liga Spanyol 23 Juli 2022, 23:45
-
Tuchel Kesal dan Terganggu, Barcelona Tawar Azpilicueta Kemurahan?
Liga Inggris 23 Juli 2022, 22:30
-
99 Persen Jules Kounde Gabung Barcelona, Chelsea Kena Tikung Lagi?
Liga Spanyol 23 Juli 2022, 16:27
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR