
Bola.net - - Partai El Clasico melawan Real Madrid juga akan menjadi laga ke-100 Ernesto Valverde bersama Barcelona. Untuk mengenang torehan apik tersebut, pria berumur 55 tahun tersebut bertekad mengantar Lionel Messi dkk meraih kemenangan.
Dua klub raksasa Spanyol itu akan kembali dipertemukan dalam ajang Copa del Rey pada hari Kamis (28/2) nanti. Pertandingan leg kedua ini akan menjadi penentu tim mana yang akan berlaga pada babak final yang digelar bulan Mei mendatang.
Untuk saat ini, baik Barcelona maupun Real Madrid memiliki peluang lolos yang hampir sama besar. Sebab pada leg pertama, keduanya bermain imbang dengan skor 1-1. Namun Los Merengues sedikit diuntungkan karena telah mengantongi gol tandang.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Bertekad Raih Kemenangan
Itu sebabnya, kemenangan pada pertandingan kali ini merupakan harga mati bagi sang juara bertahan La Liga tersebut. Tentu saja kemenangan dan kepastian lolos ke babak final akan menjadi bumbu manis dalam laga ke-100 Valverde bersama Barcelona.
"Saya tak tahu ini akan menjadi laga ke-100 saya, tapi tentu saja saya ingin memenangkannya," tutur Valverde dalam konferensi pers jelang laga, seperti yang dikutip dari ESPN.
"Tapi terlepas dari itu, ini adalah laga yang besar karena di babak semi-final serta El Clasico. Kami tahu ini akan berat, skor sementara bukanlah kesukaan kami, tapi duel masih terbuka dan semuanya masih belum ditentukan," lanjutnya.
Kerahkan Seluruh Kemampuan
Valverde tentu saja tahu bahwa Barcelona diwajibkan untuk mencetak gol pada pertandingan ini jika ingin melaju ke final. Oleh karena itu, ia menyatakan bahwa timnya akan mengerahkan seluruh kemampuan terbaiknya demi meraih kemenangan.
"Kami harus membuat kerusakan untuk lawan, seperti yang selalu kami lakukan, dan mengerahkan segalanya guna memenangkan permainan," tambahnya.
"Jangan lupa bahwa apabila kami gagal mencetak gol, kami tak bisa melaju. Kami diwajibkan mencetak gol. Tentu saja, kami juga harus melindungi diri [di sektor belakang], tapi kami harus menyerang lawan," tandasnya.
Kondisi Barcelona sendiri sedang cukup baik. Athur Melo dan Jasper Cillessen sudah kembali ikut berlatih pada hari Selasa (26/2) waktu setempat. Belum lagi sang bek, Samuel Umtiti, sudah kembali pulih dan tampil penuh kala melawan Sevilla akhir pekan lalu.
Saksikan Juga Video Ini
Berita video highlights final Piala AFF U-22 2019 yang mempertemukan Timnas Indonesia U-22 menghadapi Thailand yang berakhir dengan skor 2-1.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Menurut Del Bosque, Bale dan Benzema Sanggup Gantikan Ronaldo
Liga Inggris 27 Februari 2019, 22:24
-
Del Bosque: Ketimbang Ronaldo, Messi Lebih Natural
Liga Spanyol 27 Februari 2019, 21:51
-
Eks Madrid Akui Lionel Messi Sebagai Alien
Liga Spanyol 27 Februari 2019, 21:30
-
Ingin Kalahkan Barcelona? Real Madrid Harus Lakukan Tiga Hal Ini
Liga Spanyol 27 Februari 2019, 21:00
-
Demi Anak dan Istri, Mauro Icardi Tidak Akan Tinggalkan Italia
Liga Italia 27 Februari 2019, 14:40
LATEST UPDATE
-
Wow! Seriusan? Manchester United Tertarik Angkut Neymar di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:36
-
Diincar MU, Conor Gallagher Akui Tidak Bahagia di Atletico Madrid?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:25
-
Liverpool Sudah Tahu Harga Semenyo: Ternyata Nggak Mahal-mahal Amat
Liga Inggris 18 November 2025, 15:18
-
Bagaimana Kabar Cedera Franco Mastantuono?
Liga Spanyol 18 November 2025, 15:16
-
Tchouameni Tegaskan Masih Betah di Madrid di Tengah Rumor Ketertarikan Man United
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:57
-
Wejangan Benzema Agar Vinicius Jr Raih Ballon d'Or: Syaratnya 1, Tapi Sulit!
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:33
-
Deretan Pemain Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Tak Ada Szoboszlai dan Mbeumo
Piala Dunia 18 November 2025, 14:30
-
Tok! DPR Resmi Sahkan RKUHAP Jadi Undang-Undang, Ini 14 Poin Krusialnya
News 18 November 2025, 14:12
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 Hari Ini, Selasa 18 November 2025: Mali U-22 Part II
Tim Nasional 18 November 2025, 14:05
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR