
Bola.net - Menjelang duel antara Barcelona vs Real Madrid, aplikasi LaLiga eSpace dapat memberikan akses ke semua konten El Clesico untuk memeriahkan pengalaman menonton laga klasik itu pada para penggemar kedua tim.
Para penggemar sepak bola di seluruh dunia akan menantikan pertandingan El Clasico antara FC Barcelona dengan Real Madrid pada 24 Oktober 2020. Kali ini pertandingan tersebut akan dimainkan di waktu yang bersahabat untuk negara-negara Asia, yaitu pukul 21:00 WIB di Indonesia.
Karena pertandingan tersebut digelar tanpa penonton, LaLiga terus mencari cara agar penggemar masih dapat merasakan keseruan dari pertandingan ini. Dengan memanfaatkan teknologi seluler, LaLiga meluncurkan aplikasi LaLiga eSpace, tersedia untuk platform Android, untuk menyediakan penggemar konten terkini dan eksklusif yang menarik untuk menciptakan pengalaman sepak bola yang lengkap.
Di aplikasi ini, penggemar dapat mengakses cuplikan dari pertandingan El Clasico sebelumnya. Demikian pula dengan fakta-fakta menarik tentang pertandingan, testimoni dari duta LaLiga, dan banyak lagi.
El Clasico antara FC Barcelona dan Real Madrid dianggap sebagai salah satu pertandingan sepak bola terbesar di dunia, dan pertandingan terbesar di level klub. Para pemain, pelatih, penggemar, dan media semuanya terlibat dalam perdebatan tanpa akhir mengenai klub mana yang lebih baik.
Mengingat El Clasico merupakan persaingan paling sengit di dunia,sebelum pertandingan, penonton dapat mengasah pengetahuan El Clasico mereka untuk memperkaya debat mereka tentang tim mana yang akan keluar sebagai pemenang.
Demi Hibur Penggemar di Indonesia
Barcelona dan Real Madrid memiliki banyak penggemar di Asia, khususnya Asia Tenggara. Termasuk juga di Indonesia.
Untuk memanjakan dan menghibur para penggemarnya ini, La Liga berusaha memberikan hiburan terbaik. Salah satunya dengan menghadirkan pengalaman baru melalui gawai mereka.
“Terlepas dari dampak pandemi COVID-19, misi LaLiga untuk menjangkau penggemar globalnya dengan hiburan sepak bola tetap tidak berubah. LaLiga ingin menghibur para penggemarnya dengan cara terbaik, termasuk melalui teknologi digital dan seluler, inovasi audio visual, dan kehadiran media sosial,” kata Ivan Codina, Managing Director LaLiga untuk wilayah Asia Tenggara - Jepang, Korea Selatan dan Australia.
“Tahun ini, El Clasico, pertandingan terbesar di dunia, hadir di ponsel para penggemar. Ini adalah proyek percontohan dari LaLiga, dan kami meluncurkan proyek ini di Indonesia, Bangladesh, India, dan Vietnam. Kami tahu bahwa basis penggemar Real Madrid dan FC Barcelona di Indonesia adalah salah satu yang terbesar di dunia, dan kami ingin mereka menikmati pengalaman baru untuk pertandingan ini,” lanjut Ivan.
Jadwal Rilis dan Hadiah dari La Liga eSpace
Aplikasi LaLiga eSpace tersedia secara terbatas dari 19 Oktober hingga 26 Oktober 2020. Para penggemar dapat mengunduhnya di Google Play Store, tetapi sebelumnya mereka harus mendaftarkan diri di LaLiga eSpace Indonesia. Lebih lanjut, dua penggemar yang beruntung dapat memenangkan jersey resmi Real Madrid dan Barcelona, sesuai dengan klub favorit pilihan mereka.
El Clasico pertama musim ini akan tersaji di Stadion Camp Nou, dan pemain-pemain terbaik siap beraksi; sang juara bertahan akan menghadapi musuh bebuyutannya, dan tim tuan rumah ingin merebut kembali gelar LaLiga di akhir musim nanti. Saksikan siaran langsung El Clasico pada Sabtu nanti (24/10, 21:00 WIB) di beIN SPORTS, penyiar resmi LaLiga di Indonesia.
Melalui aplikasi LaLiga eSpace, para penggemar tidak hanya dapat menonton cuplikan pertandingan El Clasico Real Madrid vs Barcelona sebelumnya. Mereka juga dapat melihat model stadion virtual, dan informasi menarik tentang semua 20 klub LaLiga.
(La Liga)
Jangan Lewatkan:
- El Clasico, Barcelona Masih Tanpa Marc-Andre ter Stegen
- Kala Raul Membuat Publik Camp Nou Terdiam
- Eden Hazard Fit untuk Laga El Clasico?
- Jadwal El Clasico Dirilis, Netizen: Nggak Seru Tanpa Messi dan Ronaldo!
- Catat! Ini Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Musim 2020-2021
- Ketika Puyol Kenang Tendangan Keras Roberto Carlos yang Nyaris Bikin Kepalanya Copot
- Real Madrid 2007/08: Juara dan Guard of Honour dari Barcelona
- Foto-foto Lawas Ronaldo di Barcelona
- Ronaldinho dan 'Warisan Abadinya' di El Clasico
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Live Streaming Real Madrid vs Shakhtar Donetsk di Vidio
Liga Spanyol 21 Oktober 2020, 22:55 -
Darurat Bek, Liverpool Dikabarkan Incar Eks Real Madrid Ini
Liga Inggris 21 Oktober 2020, 18:29 -
Cedera Lagi, Eden Hazard Absen di Real Madrid Hingga Akhir Tahun?
Liga Spanyol 21 Oktober 2020, 18:20 -
5 Pemain Kunci yang Bisa Antar Real Madrid Kalahkan Shakhtar Donetsk
Liga Champions 21 Oktober 2020, 12:54 -
Jadwal dan Siaran Liga Champions Hari Ini di SCTV: Real Madrid vs Shakhtar Donetsk
Liga Champions 21 Oktober 2020, 12:29
LATEST UPDATE
-
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03 -
Jadwal Serie A Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:36 -
Incaran Harbolnas 10.10: Kenali Ciri Khas 6 Merek Batik Pria Premium Ini
News 3 Oktober 2025, 16:33 -
Jadwal La Liga Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:16
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR