
Bola.net - Meski terkesan mustahil, gosip kepergian Lionel Messi dari Barcelona tak juga mereda. Kabarnya Messi sudah muak dengan petinggi klub yang gagal mengelola klub dan cenderung ribut sendiri, dia ingin pergi lebih cepat.
Kabar kepergian Messi ini mulai menguat setelah kegagalan Barca di Liga Champions. Mereka dihajar 2-8 oleh Bayern Munchen, sang juara baru. Kekalahan itu mencoreng harga diri para pemain, Messi khususnya.
Tidak seperti biasanya, Messi sudah berulang kali mengoceh soal masalah internal tim musim ini. Dia memprotes keputusan pemecatan Ernesto Valverde, bahkan mengecam pihak klub yang seakan-akan menyalahkan para pemain.
Pertanyaannya, mungkinkah Messi benar pergi? Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Kedatangan Ronald Koeman
Barca jelas kelabakan mendengar isu kepergian Messi. Mereka merespons dengan cepat: Memecat Quique Setien plus Eric Abidal, lalu menunjuk Ronald Koeman sebagai pengganti.
Koeman diharapkan bisa memperbaiki masalah Barca, tentu dengan mempertahankan Messi. Sosok pelatih senior sekelas Koeman biasanya bakal lebih didengar di ruang ganti.
Perubahan besar pun siap dilakukan Barca. Kabarnya Koeman ingin melepas sejumlah pemain senior seperti Luis Suarez, Sergio Busquets, Jordi Alba, bahkan Gerard Pique.
Messi? Tentu Koeman ingin mempertahankannya, tapi keinginan Koeman belum tentu selaras dengan keinginan Messi.
Temukan pengganti: Paulo Dybala
Kontrak Messi di Barca tersisa satu tahun lagi, yang semakin mempersulit situasi saat ini. Setidaknya ada dua klub besar yang siap membeli Messi begitu melihat celah: Manchester City dan PSG.
Teranyar, muncul kabar adanya perpecahan di antara petinggi Barca. Sebagian ngotot mempertahankan Messi, sebagian merasa sudah waktunya melepas Messi dan menggunakan uang penjualan untuk membangun kembali klub dengan pemain-pemain muda.
Pihak yang ingin melepas Messi ini pun sudah menentukan pengganti: Paulo Dybala. Ya, Barca disebut siap merekrut penyerang Juventus itu jika kepergian Messi tak lagi bisa dicegah.
Sumber: Berbagai sumber
Baca ini juga ya!
- Sebuah Saran untuk De Bruyne: Tinggalkan City, Pindah ke Klub yang Lebih Besar Seperti Liverpool
- Usai Kalah di Final UCL, Pelatih PSG Siap Sambut Lionel Messi di Paris
- Mustahil Melihat Lionel Messi Pindah ke Real Madrid Seperti Luis Figo Dulu
- Kandidat Presiden Barcelona Mengaku Sudah Memulai Upaya Merayu Klopp Pindah ke Camp Nou
- Jelang Kepindahan ke Barcelona, Miralem Pjanic Dinyatakan Positif Covid-19
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Barcelona Siap Lepas Luis Suarez Secara Gratis, Juventus Siaga Satu
Liga Spanyol 24 Agustus 2020, 22:48
-
Saingi Madrid, Barcelona Ikut Incar Bek Muda Angers
Liga Spanyol 24 Agustus 2020, 22:10
-
Legenda LaLiga, Luis Garcia Mengulas Bakat Terbaik Freestyler Sepakbola di Indonesia
Liga Spanyol 24 Agustus 2020, 20:45
-
Barcelona Menderita Karena Pertahankan Pemain yang Sudah Kedaluwarsa, Sepakat?
Liga Spanyol 24 Agustus 2020, 19:28
-
Cari Pengganti Jordi Alba, Barcelona Kembali Lirik Tagliafico
Liga Spanyol 24 Agustus 2020, 18:53
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR